Erick: Sepak Bola Putri Indonesia Harus Berani Kerjakan Mimpi

Pelatih Timnas Indonesia Putri Satoru Mochizuki (tengah) memberikan arahan saat sesi latihan menjelang laga uji coba internasional melawan Singapura di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Senin (27/5/2024)-Foto : ANTARA -

BACA JUGA:Gregoria Melangkah Mulus ke 16 Besar Singapore Open 2024

BACA JUGA:Gregoria Bertekad Tampil Maksimal di Singapore Open 2024

Anak-anak asuh pelatih Satoru Mochizuki terus menguasai pertandingan dengan menciptakan beberapa peluang, meskipun pada menit ke-19, Indonesia kebobolan lewat sundulan Dorcas Chu.

Skor pun sama kuat 1-1 hingga akhir 45 menit pertama.

Memasuki babak kedua, Indonesia tetap menampilkan permainan yang sama.

Pada menit ke-61, gawang Indonesia hampir kebobolan untuk kedua kalinya.

BACA JUGA:Guardiola Isyaratkan Satu Musim Lagi

BACA JUGA: Empoli dan Udinese Selamat dari Degradasi : Farma dan Como Naik ke Serie A Liga Italia !

Namun, beruntung tendangan pemain Singapura di kotak penalti mampu diblok oleh bek Indonesia.

Claudia Scheunemann dengan tendangan kerasnya yang mirip dengan golnya di Piala Asia Wanita U-17 di Bali beberapa waktu lalu, menghujam gawang Singapura untuk membawa Indonesia unggul 2-1 pada menit ke-63.

Pasukan Garuda Pertiwi semakin percaya diri dan menambah keunggulan pada menit ke-66 melalui gol Rosdalia.

Indonesia tak puas dengan skor 3-1 dan melalui Claudia, Garuda Pertiwi melebarkan keunggulan menjadi 4-1 setelah pemain wanita 15 tahun itu mencetak gol kedua melalui titik putih pada menit ke-86.

Pada tambahan waktu, pemain pengganti Reva Oktaviani melengkapi kemenangan Indonesia ketika solo run-nya menjebol gawang Singapura untuk kelima kalinya sehingga skor akhir berubah dengan skor 5-1.

"Alhamdulillah kita bisa meraih hasil yang memuaskan dengan kemenangan 5-1 . Setelah ini, Timnas Putri akan menjalani trainang camp dan dua kali pertandingan di Bahrain, pada tanggal 8 dan 11 Juni," kata Erick. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan