Paparkan Visi-Misi Maju Pilkada 2024 di Partai Demokrat, HAW Janji Ciptakan 10 Ribu Lapangan Kerja Baru

Ketua DPC Partai Demokrat H Taufik Siswanto dan Kandidat Walikota Lubuklinggau Hendri Almawjiaja (HAW), usai paparan di DPC Partai Demokrat Jalan Yos Sudarso Lubuklinggau., Jumat 24 Mei 2024. -Foto : Maryati-

Terkait investasi tersebut ditegaskannya tentu akan ada kemudahan bagi investor mendirikan usaha-usahanya itu. 

Jadi harus dimudah gerakannya, urusannya juga lebih mudah jangan itu tadi urusannya bolik-balik sehingga investor justru semula ingin berinvestasi malah kabur.

BACA JUGA:Kejati Sumsel Sambangi Kejari Ogan Ilir

BACA JUGA:439 JCH OKU Timur Dilepas Menuju Embarkasi Palembang

"Sesuai motto kita muda rasan muda urusan," pungkasnya. 

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Lubuklinggau, HTaufik Siswanto, didampingi Ketua Penjaringan Merizal,  menegaskan bahwa paparan yang disampaikan oleh HAW menjadi pertimbangan bagi demokrat untuk memberikan dukungan. 

Menurut Taufik, dalam menentukan dukungan Demokrat tidak hanya melihat hasil survei. Tapi keseriusan kandidat dalam membangun kota Lubuklinggau 5 tahun kedepan juga menjadi pertimbangan.

"Kami ini ingin mendukung yang rasional yang bakal menang dan tadi kami sampaikan juga dengan kandidat (HAW) termasuk kandidat sebelumnya dan juga kandidat yang nanti juga akan melakukan paparan visi-misinya sesuai jadwal," ujarnya. 

BACA JUGA:26 Narapidana di Sumsel Terima Remisi Khusus Waisak

BACA JUGA:Bupati OKU Selatan Lepas 259 CJH ke Tanah Suci

Satu hal juga yang disampaikan kepada kandidat bahwa Demokrat tidak bisa mengusung sendiri melainkan harus berkoalisi dengan partai lain. Jadi pihaknya mempersilakan kandidat untuk menentukan perahu lainnya untuk maju dan demokrat siap mendukung siapapun koalisinya Demokrat siap. 

"Jadi kami siap berkoalisi dengan partai manapun," pungkasnya. (yat)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan