Kontroversi Shen Yin Hao : Profil Wasit yang Memimpin Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan U-23 !

Profil Wasit Shen Yin Hao dalam Pertandingan Kontroversial Piala Asia U-23 2024-Foto : Dokumen Palpos-

Timnas Indonesia yang diasuh oleh pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, mendapat sorotan tajam dari media Korea Selatan, Maekyung, setelah mengalami kekalahan telak dari Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U23 2024.

Maekyung dalam beritanya berjudul: “Coach Shin Tae-yong's Indonesia lost to Uzbekistan, delaying his whereabouts to the 2024 Paris Olympiade,” menyoroti bagaimana kekalahan tersebut menghantui peluang Indonesia untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.

Meskipun demikian, Maekyung menegaskan bahwa masih ada harapan bagi Timnas Indonesia untuk meraih tiket menuju Olimpiade Paris 2024 jika berhasil memperoleh peringkat ketiga di Piala Asia U23 2024.

Timnas Indonesia berhasil mencapai babak semifinal setelah mengalahkan beberapa tim kuat seperti Australia dan Korea Selatan.

Dalam perjalanan mereka ke babak semifinal, Indonesia sempat mengalami kekalahan dari Qatar dengan skor 0-2, namun bangkit dengan kemenangan atas Australia 1-0, dan Yordania 4-0 di babak grup.

Namun, kemenangan dramatis atas Korea Selatan dalam adu penalti menjadi sorotan tersendiri.

Indonesia berhasil mengalahkan Korea Selatan yang merupakan negara asal pelatih Shin Tae-yong, sehingga menciptakan peluang besar untuk melaju ke final dan meraih tiket langsung menuju Olimpiade Paris 2024.

Namun, harapan tersebut kandas setelah Indonesia menelan kekalahan dari Uzbekistan dalam laga semifinal.

Maekyung juga menyoroti sejumlah keputusan kontroversial yang diambil oleh wasit Shen Yinhao dalam pertandingan tersebut.

Salah satunya adalah anulir gol yang kontroversial yang membuat kekecewaan bagi para pemain dan suporter Indonesia.

Menurut laporan Maekyung, wasit Shen Yinhao tidak memberikan hadiah free kick untuk Indonesia, tetapi malah memutuskan drop ball setelah pelanggaran yang terjadi.

Selain itu, gol yang dilesakkan oleh Muhammad Ferrari juga dianulir karena dianggap terjadi offside, meskipun dalam tayangan ulang tidak terlihat adanya pemain yang terjebak offside.

Shen Yin Hao, wasit yang memimpin pertandingan tersebut, merupakan wasit resmi FIFA sejak 2018 dan tergabung dalam klub Shanghai FA.

Dia dikenal sebagai wasit dengan keputusan tegas di lapangan, meskipun kadang dianggap kontroversial.

Dalam profilnya, Shen Yin Hao telah mengeluarkan 18 kartu kuning, satu kartu merah, dan satu penalti selama karier sebagai wasit internasional.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan