Pesona Eksotis Pantai Pasir Padi: Surga Liburan di Pulau Bangka Belitung

Momen spesial di Pantai Pasir Padi yang damai-Foto: Arindy Putri Febriana-

PLESIRAN, KORANPALPOS.COM - Pantai Pasir Padi di Pulau Bangka Belitung terus menarik perhatian warga setempat dan wisatawan dari berbagai daerah.

Dikenal dengan keindahan pasir putihnya dan air laut yang jernih, Pantai Pasir Padi menjadi destinasi favorit untuk berlibur dan melepas penat.

Terletak di Air Itam, Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkalpinang, Pantai Pasir Padi menawarkan pengalaman liburan yang menarik dan menyenangkan.

Dengan jarak tempuh sekitar 11 kilometer dari pusat Kota Pangkalpinang atau sekitar 25 menit perjalanan, serta hanya sekitar 7 kilometer dari Bandara Depati Amir, pantai ini menjadi destinasi yang mudah diakses bagi para wisatawan yang baru tiba di Bangka Belitung.

BACA JUGA:Petualangan Seru di Air Terjun Bidadari Karang Dalam, Destinasi Memukau di Lahat Sumsel

BACA JUGA:Green Paradise Nan Menakjubkan : Bak Potongan Surga yang Jatuh di Kota Pagaralam Sumatera Selatan !

Tidak hanya itu, akses menuju Pantai Pasir Padi juga terbilang mudah melalui Jalan Ketapang Pangkal Balam atau Jalan Depati Hamzah, Pangkalpinang, yang memiliki jalanan beraspal mulus sehingga wisatawan tidak perlu khawatir akan tersesat.

Salah satu hal menarik yang perlu diketahui adalah bahwa Pantai Pasir Padi tidak memungut biaya tiket masuk secara khusus.

Wisatawan hanya perlu membayar biaya parkir kendaraan, yaitu Rp 2.000 untuk motor dan Rp 4.000 untuk mobil. Dengan biaya yang terjangkau, pengunjung dapat menikmati keindahan alam Pantai Pasir Padi serta berbagai fasilitas yang disediakan di sekitarnya.

Saat ini, Pantai Pasir Padi telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung yang membuat pengalaman liburan semakin lengkap.

BACA JUGA:Menelusuri Pesona Danau Aur: Destinasi Wisata Tersembunyi di Musi Rawas Sumatera Selatan

BACA JUGA:Eksotisme Curup Gunung Nyawe : Hidden Gem di Sumatera Selatan yang Membuat Anda Tertegun !

Terdapat hotel resort untuk penginapan yang nyaman, restoran dengan menu makanan laut segar, tempat souvenir untuk oleh-oleh khas Bangka Belitung, serta arena bermain anak, outbound, dan permainan olahraga air.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan