Bagja Ingatkan Jajaran Hadapi Cacian dengan Kerja Nyata

Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja (kanan) bersama Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty (tengah) dan Herwyn J H Malonda saat memberikan sambutan sebelum memulai puncak acara “Peringatan HUT Ke-16 Bawaslu” di kawasan Menteng, Jakarta, Minggu (21/4/2024)--Foto: Antara

JAKARTA, KORANPALPOS.COM - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Rahmat Bagja mengingatkan jajarannya untuk tetap semangat mengawasi proses demokrasi di Indonesia meskipun terdapat cacian.

"Kami berharap teman-teman tetap bersemangat mengawasi pemilu di Indonesia walaupun Instagram kita, Facebook kita, media sosial kita penuh dengan cacian, tetapi kita bisa membuktikannya dengan kerja pengawasan yang baik," kata Bagja di Gedung Bawaslu RI, Jakarta, Minggu.

Bagja juga mengatakan bahwa jajarannya akan menjadi saksi sejarah demokrasi pengawasan pemilu di Indonesia yang ditandai dengan pelaksanaan pilkada serentak 2024 di 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota.

Oleh sebab itu, ia mengajak jajarannya untuk tidak menyerah. Kemudian, lanjut dia, bila pemilu terdapat masalah maka diselesaikan dan segera fokus dengan Pilkada.

BACA JUGA:PAN Muaraenim Buka Pendaftaran, Riswandar - Ersangkut Ambil Formulir

BACA JUGA:Dukungan Makin Deras : Giliran Pemuda Jurai Besemah Bersatu (PJBB) Siap Menangkan Herman Deru !

"Teman-teman di depan saya ini adalah orang-orang pertama dalam sejarah republik ini mengawasi penyelenggaraan Pilkada serentak satu hari seluruh Indonesia. Tidak ada yang lain, Anda adalah bagian dari sejarah dan banggalah terhadap hal itu. Sekali lagi awasi seluruhnya, awasi, cegah, tindak, dan lakukan dari sekarang," ujarnya.

Sementara itu, ia mengingatkan jajarannya untuk bersiap mengevaluasi maupun menyeleksi panitia pengawas kecamatan (panwascam). Selain itu, melakukan pengawasan terhadap pemenuhan persyaratan dukungan pasangan calon perseorangan mulai 5 Mei 2024.

"Saya harapkan kita bisa bertemu nanti pada konsolidasi nasional selanjutnya di Badan Pengawas Pemilu. Bisa di mana-mana saja, Insyaallah tidak di Jakarta lagi," katanya.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi meluncurkan tahapan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Candi Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (31/3).

BACA JUGA:Penjaringan Bakal Calon Wako dan Wawako Prabumulih : PDIP dan PAN Sebut Tanpa Mahar !

BACA JUGA:PAN Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup Muara Enim

Berikut jadwal tahapan Pilkada 2024:

1. Pada tanggal 27 Februari—16 November 2024: Pemberitahuan dan pendaftaran pemantau pemilihan;

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan