Menghindari Obesitas Sejak Dini: Ahli Gizi Ungkap Langkah Penting untuk Keluarga !

Ilustrasi obestitas pada anak-Foto : Dokumen Palpos-

KESEHATAN - Ahli Gizi dari Universitas Gajah Mada, Esti Nurwanti, menyoroti pentingnya pencegahan obesitas sejak usia dini.

Obesitas tidak hanya memengaruhi penampilan fisik seseorang, tetapi juga meningkatkan risiko terkena berbagai penyakit degeneratif akibat penurunan fungsi organ atau jaringan.

"Obesitas meningkatkan risiko terkena penyakit degeneratif seperti diabetes, kanker, dan hipertensi. Kini, penyakit diabetes terjadi pada usia yang semakin muda. Dahulu, diabetes muncul pada usia 50 tahun, namun sekarang bahkan pada usia 20 tahun sudah mungkin terkena diabetes. Ini disebabkan oleh kebiasaan makan yang tidak sehat dan cenderung berlebihan sejak usia dini, terutama obesitas," jelas Esti pada wawancara di Jakarta.

BACA JUGA:Rahasia Kecantikan Alami: Mengungkap Manfaat Tersembunyi Eksfoliasi Apel untuk Kulit Anda

BACA JUGA:Ingin Kulit Lebih Segar dan Berseri: Cuka Sari Apel adalah Jawabannya

Oleh karena itu, langkah-langkah pencegahan yang tepat perlu diambil, terutama oleh orang tua, untuk melindungi anak-anak dari risiko obesitas.

Salah satunya adalah memastikan bahwa anak-anak mendapatkan gizi seimbang dari makanan yang mereka konsumsi sehari-hari.

"Keseimbangan gizi sangat penting. Asupan energi, protein, lemak, karbohidrat, serta vitamin dan mineral harus disesuaikan dengan kebutuhan tubuh anak. Hindari memberikan makanan manis berlebihan dan makanan berminyak. Kurangi juga konsumsi makanan cepat saji yang tinggi kalori dan lemak," sarannya.

BACA JUGA:Bunda Jangan Panik ! Begini Cara Mengatasi Mimisan yang Tepat pada Anak

BACA JUGA:Bebas dari Jerawat: Menggugah Keajaiban Buah Apel untuk Transformasi Kulit Anda

Selain mengatur pola makan, aktivitas fisik anak-anak juga perlu diperhatikan. Esti menekankan bahwa meskipun tidak semua anak gemuk secara fisik, tetapi status gizi mereka secara keseluruhan harus dipantau dengan baik.

"Periksa secara rutin dengan dokter untuk memastikan bahwa anak memiliki berat badan yang sehat. Selain itu, pantau juga kadar kolesterol dan tekanan darah anak, karena obesitas seringkali menyertai kondisi-kondisi tersebut," tambahnya.

Dengan menjaga pola makan sehat, meningkatkan aktivitas fisik, dan memantau status gizi anak secara berkala, orang tua dapat membantu mencegah obesitas pada anak-anak dan membantu mereka tumbuh menjadi individu yang sehat secara fisik dan mental.

BACA JUGA:Buah Menteng : Manfaat Kesehatan dan Kecantikan Tersembunyi dari Alam Nusantara

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan