Beda Rp 82 Juta: Ini Perbandingan Lengkap Toyota HiAce Premio dan HiAce Commuter 2025 !

Perbedaan Hiace Premio dan Hiace Commuter dengan selisih harga Rp82 juta-Foto : Dokumen Palpos-
Interior HiAce Premio hadir dengan dashboard dual-tone, layar MID atraktif, dan desain panel yang lebih elegan.
Sebaliknya, interior HiAce Commuter terlihat lebih sederhana, dengan dashboard hitam polos dan fitur minim.
Untuk fitur keselamatan, kedua model sudah dilengkapi SRS Airbag dan 3-point seat belt.
Namun HiAce Premio selangkah lebih maju dengan hadirnya:
Vehicle Stability Control (VSC)
Hill Start Assist (HSA)
Emergency Brake Signal (EBS)
New Parking Camera
New Parking Sensor
Sedangkan HiAce Commuter hanya dibekali Parking Sensor tanpa kamera dan fitur-fitur stabilitas tambahan.
Jika kebutuhan Anda adalah mengangkut penumpang dalam jumlah besar secara efisien dan operasional rutin seperti travel atau angkot premium, HiAce Commuter adalah pilihan rasional.
Dengan harga lebih murah, biaya operasional lebih rendah, serta kapasitas angkut hingga 16 orang, model ini cocok untuk pelaku usaha yang fokus pada volume.
Namun jika Anda membutuhkan kendaraan dengan kenyamanan lebih tinggi, fitur keselamatan lengkap, serta kesan profesional dan elegan, maka HiAce Premio layak dipertimbangkan.
Terutama untuk layanan hotel, travel eksekutif, dan VIP shuttle di sektor pariwisata atau instansi.