Musda SPS Sumsel 2025 : Kompak Sepakat Pilih Tri Nurwanto Jadi Ketua Baru !

Tri Nurwanto (duduk kiri) terpilih aklamasi Ketua SPS Sumsel periode 2024 - 2029-Foto : Dokumen Palpos-
KORANPALPOS.COM – Serikat Perusahaan Pers (SPS) Sumatera Selatan resmi menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) pada Rabu, 7 Mei 2025, di Hotel Salatin, Palembang.
Gelaran yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan organisasi, sekaligus momentum untuk memperkuat eksistensi dan integritas perusahaan pers di tengah tantangan industri media yang kian kompleks.
Hadir dalam Musda tersebut sejumlah tokoh penting dunia pers Sumsel, termasuk H. Iwan Irawan (Sumatera Ekspres), MF Ririen Kusumawardani dan Ray Hapyeni (Tribun–Sriwijaya Pos), Tri Nurwanto dan M. Iqbal (Palembang Ekspres), Dian Fauzen (Palembang Pos), serta Almi Diansyah yang mewakili Pagaralam Pos, Lahat Pos, dan Empat Lawang Pos.
BACA JUGA:Daftar Tunggu Haji di Sumsel capai 30 Tahun
BACA JUGA:Lestarikan Dulmuluk melalui Sepekan Workshop
Dari Radar Palembang tampak hadir Swandra Yadi dan Susi Yenuari. Kehadiran para pimpinan media besar ini menunjukkan tingginya komitmen terhadap keberlangsungan SPS sebagai wadah strategis perusahaan pers.
Musda menghasilkan keputusan penting melalui musyawarah mufakat: Tri Nurwanto secara aklamasi terpilih sebagai Ketua SPS Sumsel untuk periode 2024–2029.
Dukungan penuh dari seluruh peserta menjadi refleksi soliditas dan kepercayaan terhadap kepemimpinan Tri yang dinilai memiliki kapasitas dan integritas.
BACA JUGA:Palembang Tuan Rumah Swarna Songket Nusantara
BACA JUGA:Buka Jalur SPMB pada 9-14 Mei 2025
Dalam sambutannya usai terpilih, Tri menegaskan komitmennya untuk mengemban amanah dengan sepenuh hati.
“Kita ingin mengembalikan marwah perusahaan pers. Nama perusahaan bukan sekadar label, tetapi identitas yang mencerminkan kredibilitas, profesionalisme, dan komitmen terhadap etika jurnalistik,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa SPS akan menjadi ruang kolaboratif, tidak hanya bagi media besar, tetapi juga media lokal yang tersebar di seluruh kabupaten/kota.
BACA JUGA:Wamendagri Ajak Wali Kota Optimalkan Peran Anak Muda