Timnas Australia Ketar-Ketir! Perubahan Besar Timnas Indonesia di Bawah Patrick Kluivert

Timnas Australia Ketar-Ketir! Perubahan Besar Timnas Indonesia di Bawah Patrick Kluivert Fhoto: Tangkapan Layar Facebook Garuda Media--

KORANPALPOS.COM- Timnas Indonesia kini tengah bersiap menghadapi laga penting melawan Australia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Di bawah arahan pelatih anyar, Patrick Kluivert, skuad Garuda mengalami perubahan signifikan yang menarik perhatian banyak pihak, termasuk lawan mereka, Australia.

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, memastikan kondisi para pemain dalam keadaan prima. Menurutnya, kepercayaan diri skuad Garuda sedang tinggi, terutama dengan kehadiran para pemain naturalisasi baru yang semakin melengkapi komposisi tim.

"Kalau melihat kualitas pemain sekarang ini, kita harus percaya diri untuk bisa mencuri poin di Australia," ujar Sumardji.

BACA JUGA:Peluang Besar! Ole Romeny Bisa Jadi Andalan Timnas Indonesia Lawan Australia

BACA JUGA:Apriyani/Fadia Batal Ikuti Swiss Open

Gebrakan Patrick Kluivert dan kehadiran Dean James, sesi latihan perdana di Australia menjadi sorotan utama. Ini menjadi kesempatan pertama bagi Patrick Kluivert untuk menerapkan strateginya.

Salah satu nama yang menarik perhatian adalah Dean James, pemain keturunan Indonesia yang baru saja menyelesaikan proses naturalisasi. Pemain Go Ahead Eagles ini resmi menjadi WNI setelah menjalani sumpah pada 10 Maret 2025

James mengaku bangga bisa membela Timnas Indonesia. "Tentu saja ini kehormatan besar bagi saya. Indonesia ada dalam darah saya, dan target utama saya adalah membawa Indonesia ke Piala Dunia," ucapnya.

Hadirnya James memberikan opsi baru di posisi sayap, terutama setelah absennya Ragnar Oratmangoen akibat akumulasi kartu serta cedera yang menimpa Egy Maulana Vikri.

BACA JUGA:Struick Yakin Bisa Kejutkan Timnas Australia

BACA JUGA:Prediksi Susunan Skuad Garuda Hadapi Timnas Australia

Namun, jika ingin bermain sebagai bek kiri, ia harus bersaing dengan nama-nama besar seperti Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe-A-On, dan Pratama Arhan.

Lini Tengah Semakin Kuat: Persaingan Jenner vs Pelupessy, elain James, Timnas Indonesia juga mendapatkan amunisi baru di lini tengah dengan kehadiran Joey Pelupessy. Menurut analis Bung Binder, Pelupessy bisa menjadi kunci dalam strategi Kluivert melawan Australia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan