Terbawa Arus Sungai Kelekar : Seorang Bocah Perempuan Ditemukan Sudah tak Bernyawa !

Petugas BPBD dan warga saat mencari korban hanyut terseret arus Sungai Kelekar-Foto : Prabu-
KORANPALPOS.COM - Warga Kota Prabumulih mendadak heboh. Pasalnya, tiga bocah kakak beradik hanyut terbawa arus saat sedang bermain air di kawasan Jembatan Kuning, Jalan Bukit Lebar, Kelurahan Tugu Kecil, Kecamatan Prabumulih Timur, pada Jumat sore sekitar pukul 15.30 WIB.
Dari ketiga bocah tersebut, satu di antaranya bernama Siti Aisyah alias Icha, berusia 5 tahun, ditemukan tidak bernyawa, sementara dua kakaknya, Amel dan Ubay, berhasil selamat.
Jasad korban ditemukan oleh Petugas BPBD bersama warga di bawah Jembatan yang ada di Kelurahan Muara Dua kecamatan Prabumulih Timur.
Informasi dihimpun, peristiwa tragis ini bermula ketika Icha, Amel (7 tahun), dan Ubay (6 tahun), bersama dua orang teman mereka, bermain di tepi Sungai Kelekar.
BACA JUGA:Kejari Muba Jemput Paksa Direktur PT SMB : Tersangka Mafia Tanah Tol Palembang-Jambi !
BACA JUGA:Penghambat Tol Pembangunan Nasional dengan Modus Mafia Tanah di Bidik Kejari Muba
Menurut informasi yang dihimpun, saat sedang asyik bermain, Icha dan kedua kakaknya terpeleset dan terbawa arus sungai yang cukup deras.
Dalam situasi yang penuh kepanikan, Amel dan Ubay dapat menyelamatkan diri dan berhasil meraih tepi sungai.
Namun, Icha yang memiliki postur tubuh kecil tidak dapat melawan derasnya arus dan terseret jauh.
"Melihat adiknya terseret, Amel dan Ubay berteriak minta tolong," tutur seorang saksi yang tidak ingin disebutkan namanya.
BACA JUGA:Adik Bos Tambang Ilegal Susul Kakak Jalani Hukuman di Penjara
Teriakan mereka mengundang perhatian warga sekitar, yang segera berdatangan untuk membantu mencari Icha.
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Prabumulih juga turut terjun ke lokasi untuk melakukan pencarian. Warga dan petugas bekerja sama mencari keberadaan Icha di sepanjang aliran sungai.