Dukung Ibadah Ramadhan : PT KAI Perbolehkan Penumpang LRT Sumsel Berbuka Puasa di Gerbong

Para penumpang saat berada di gerbong LRT Sumsel.-FOTO : ANTARA-

BACA JUGA:LRT Sumsel Angkut 67.999 Penumpang

Waktu perjalanan terakhir dari Stasiun DJKA adalah pukul 19.01 WIB, sementara dari Stasiun Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) pukul 19.55 WIB.

Selama Triwulan I tahun 2025, jumlah penumpang LRT Sumsel terus menunjukkan peningkatan signifikan.

Dari data yang tercatat mulai 1 Januari hingga 28 Februari 2025, total penumpang mencapai 720.784 orang dengan rata-rata 12.217 penumpang per hari.

BACA JUGA:Kasus Korupsi LRT Sumsel : Mantan Dirjen Kereta Api Jadi Tersangka Baru !

BACA JUGA:Penumpang LRT Sumsel Tembus 3,13 Juta

Volume penumpang tertinggi tercatat pada 1 Januari 2025, dengan jumlah 34.113 penumpang.

Stasiun yang paling ramai dikunjungi selama periode tersebut antara lain:

Stasiun Asrama Haji (2.568 penumpang)

Stasiun Ampera (2.361 penumpang)

Stasiun Bumi Sriwijaya (1.596 penumpang)

Stasiun DJKA (1.422 penumpang)

LRT Sumsel yang terhubung langsung dengan Bandara SMB II merupakan bentuk konektivitas antar moda transportasi di Sumatera Selatan.

Layanan ini sangat membantu masyarakat yang ingin menghindari kemacetan di jalan raya dan memastikan ketepatan waktu tiba di bandara.

“Kami mengimbau penumpang yang akan melanjutkan perjalanan menggunakan pesawat agar memilih jadwal keberangkatan LRT minimal tiga jam sebelum waktu check-in pesawat. Hal ini penting mengingat setiap maskapai penerbangan memiliki kebijakan check-in yang berbeda,” tambah Aida.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan