Konsumsi Solar di Sumsel Diprediksi Turun 3,5 Persen

Direktur SDM & Penunjang Bisnis PT Pertamina Patra Niaga Mia Krishna Anggraini (kiri) saat meninjau SPBU Rest Area A Km 311 Tol Bakauheni-Kayuagung, di Kabupaten OKI. Foto:Antara--

KORANPALPOS.COM - Pertamina Patra Niaga memprakirakan konsumsi solar di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menurun sebesar 1,7 persen saat momen libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

Direktur SDM & Penunjang Bisnis PT Pertamina Patra Niaga Mia Krishna Anggraini saat meninjau SPBU Rest Area A Km 311 Tol Bakauheni-Kayuagung, di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, Kamis, mengatakan saat momen libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2024, konsumsi solar di Sumsel diperkirakan turun menjadi 1.568 kiloliter (kl) per hari atau turun 3,5 persen jika dibandingkan rata-rata konsumsi hari normal.

Ia menjelaskan penurunan itu, dikarenakan selama momen tersebut kendaraan-kendaraan berat kemungkinan akan dibatasi pergerakannya.

"Namun, saat ini masih mengalami untuk kebutuhan gasoil. Dimana memang para pengusaha mengejar distribusi sebelum pembatasan pergerakan barang berlaku," ujarnya pula.

BACA JUGA:Jalankan Program Besemah Bantu Bangun MCK-RTLH

BACA JUGA:Imigrasi Terapkan Tarif Baru : Pelayanan Pembuatan Paspor !

Sedangkan, untuk konsumsi pertalite itu kemungkinan akan meningkat sebesar 2.030 kl per hari atau naik 5,2 persen jika dibandingkan rata-rata konsumsi hari normal.

"Peningkatan ini karena sebagian besar masyarakat masih menggunakan pertalite dan ini menjadi fokus utama kami untuk memastikan volume yang cukup besar ini terpenuhi," ujarnya.

Ia mengatakan lonjakan kebutuhan BBM di Sumsel saat arus mudik natal itu terjadi pada tanggal 24 Desember 2024. Sedangkan, arus balik terjadi pada 29 Desember 2024.

"Nanti puncak arus mudik tahun baru itu tanggal 31 Desember 2024. Jadi ada dua gelombang antara natal dan tahun baru itu masing-masing telah dipetakan teman teman puncaknya dan stok di SPBU-SPBU yang akan menjadi pusat pemberhentian," katanya lagi.

Mia mengatakan pihaknya siap mendistribusikan kebutuhan energi bagi masyarakat selama masa libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir karena pasokan energi aman.

"Jadi tidak perlu ada kekhawatiran walaupun terjadi lonjakan kebutuhan, tapi stok BBM dan juga penyalurannya itu dipastikan aman," kata dia.

BACA JUGA:15 Kabupaten/Kota di Sumsel Raih Penghargaan Peduli HAM

BACA JUGA:PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju Palembang, Sumatera Selatan bekerja sama denga

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan