Jalankan Program Besemah Bantu Bangun MCK-RTLH

Korem Gapo jalankan Program Basemah bantu masyarakat membangun MCK dan perbaiki RTLH. Foto:Antara--

KORANPALPOS.COM - Komando Resor Militer (Korem) 044 Garuda Dempo (Gapo) menjalankan Program Besemah (bersih, sehat dan ramah lingkungan) dengan membantu masyarakat di wilayah Sumatera Selatan membangun tempat mandi, cuci, kakus (MCK).

"Selain MCK, melalui Program Besemah dilakukan juga kegiatan perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH), dan membuat sumur bor di kawasan permukiman penduduk yang mengalami kesulitan air bersih," kata Komandan Korem 044/Gapo, Brigjen TNI Muhammad Thohir, di Palembang, Rabu.

Seusai acara peresmian MCK umum Program Besemah dan perbaikan/rehab RTLH di kawasan Kecamatan Sematang Borang, Palembang, Danrem Gapo menjelaskan bahwa pihaknya telah membantu cukup banyak masyarakat membangun MCK, sumur bor dan memperbaiki RTLH milik masyarakat miskin.

"Sepanjang 2024 ini, Korem Gapo bersama jajaran telah menjalankan Program Besemah dengan membangun 22 unit MCK umum, 65 titik sumur bor, serta memperbaiki 175 unit RTLH,” ujarnya.

BACA JUGA:Imigrasi Terapkan Tarif Baru : Pelayanan Pembuatan Paspor !

BACA JUGA:15 Kabupaten/Kota di Sumsel Raih Penghargaan Peduli HAM

Dia menjelaskan, Besemah merupakan salah satu program unggulan Korem 044/Gapo dalam pengabdiannya untuk kesejahteraan masyarakat di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu.

"Kami mendukung program-program unggulan dari Kasad, salah satunya pembuatan titik sumber air bersih dengan membangun sumur bor umum di kawasan permukiman penduduk sulit air bersih, yang telah dibuat di seluruh Indonesia,” jelasnya.

Program Besemah itu juga diarahkan untuk membantu masyarakat mencegah dan mengatasi masalah kekerdilan atau gangguan tumbuh kembang pada anak akibat kekurangan gizi kronis (stunting).

Menurut Danrem, masalah stunting bukan hanya berasal dari kurangnya asupan makanan sehat bergizi, tetapi juga kebutuhan akan air bersih, sanitasi, dan kebersihan lingkungan.

Program unggulan dalam penanganan stunting, seperti program makan gratis, dan dapur masuk sekolah yang sudah berjalan sejak dua tahun terakhir.

BACA JUGA:PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju Palembang, Sumatera Selatan bekerja sama denga

BACA JUGA:Grab Salurkan 1 Juta Dolar : Untuk 33.000 Lebih Pelaku Sektor Transportasi dan Pelaku UMKM

Hal itu selaras dengan program Presiden Prabowo Subianto yang mencanangkan program makan bergizi gratis untuk para pelajar, kata Brigjen TNI Muhammad Thohir.(ant

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan