Daun Suji Dapat Mengobati Penyakit Beri-beri dan Kencing Nanah

Bukan sekadar pewarna alami, daun suji menyimpan khasiat luar biasa untuk kesehatan Mulai dari mengobati disentri, menurunkan kolesterol, hingga melancarkan pencernaan-Foto: instagram@jopa_green-

• Rebus daun suji dengan dua gelas air hingga tersisa setengahnya.

• Minum ramuan ini tiga kali sehari untuk membantu menurunkan kolesterol.

8. Menangkal radikal bebas

Radikal bebas merupakan molekul tidak stabil yang dapat merusak sel tubuh dan berkontribusi pada timbulnya berbagai penyakit, termasuk kanker.

Senyawa flavonoid dalam daun suji dapat membantu menangkal radikal bebas dan mencegah kerusakan sel tubuh.

Untuk menangkal radikal bebas, bisa mengkonsumsi air rebusan daun suji yang dicampurkan dengan madu.

9. Melancarkan pencernaan

Salah satu manfaat daun suji yang sangat berguna adalah kemampuannya untuk melancarkan sistem pencernaan.

Zat tanin dalam daun suji membantu memperlancar pergerakan makanan di dalam usus dan mencegah terjadinya sembelit.

10. Mengobati sakit perut

Rebusan daun suji dapat membantu mengatasi sakit perut yang disebabkan oleh gangguan pencernaan.

Kandungan flavonoid dan tanin dalam daun suji memiliki sifat antibakteri yang dapat membunuh bakteri penyebab sakit perut.

11. Meredakan sakit gigi

Sakit gigi yang disebabkan oleh infeksi bakteri bisa diatasi dengan berkumur menggunakan air rebusan daun suji.

Sifat antibakteri yang terkandung dalam daun suji dapat membantu menghilangkan bakteri penyebab infeksi gigi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan