Peugeot XP400 GT : Skutik Gambot Terbaru yang Mengguncang Pasar, Apa Keistimewaannya?

Peugeot XP400 GT, skutik gambot terbaru yang siap mengguncang pasar otomotif tanah air --

OTOMOTIF - Ajang Tokyo Motorcycle Show 2023 menjadi saksi kemunculan gemilang dari Peugeot Motorcycle dengan memamerkan skutik gambot terbarunya, XP400 GT.

Skutik ini hadir dengan gaya offroad yang memikat dan fitur canggih yang membuatnya menjadi salah satu pesaing serius bagi Honda ADV350.

Respons positif dari pengunjung acara menunjukkan antusiasme tinggi terhadap kehadiran XP400 GT.

Desain XP400 GT memikat mata para penggemar skutik. Bagian depannya terlihat unik dengan paruh bebek khas motor petualang, memberikan kesan tangguh dan sporty.

BACA JUGA:All New Honda Scoopy Stylo 160 Segera Meluncur : Elegan, Sporty, dan Bertenaga

BACA JUGA:Wuling Binguo EV Resmi Mengaspal : Jarak Tempuh 333 Km Sekali Charge, Harga Rp385 Juta !

Sementara di bagian belakang, roda tampak lebih panjang dari pada bodi, memberikan kesan agresif dan siap untuk menghadapi medan offroad.

Desain semacam ini membuktikan bahwa Peugeot berani menggabungkan komponen motor jalan raya dan offroad dalam satu paket.

Mesin XP400 GT merupakan jantung yang membawanya berpetualang dengan penuh daya.

Mengusung mesin satu silinder 399 cc, skutik ini mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 36,7 Tk pada 8.150 rpm dan torsi mencapai 38,2 Nm pada 5.400 rpm.

BACA JUGA:Gazgas Hummer 150 Menggebrak : Motor Trail Buatan Indonesia Bikin KLX dan CRF Tertunduk !

BACA JUGA:Kawasaki KLX 150 SM Monster Trail Terbaru Resmi Meluncur, Siap Gemparkan Pasar Otomotif Indonesia !

Kaki-kaki motor ini juga menarik perhatian dengan paduan pelek jari-jari dan ban offroad yang siap menaklukkan berbagai medan.

Pengereman XP400 GT tak kalah canggih dengan menggunakan double disc brake dan radial mount caliper.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan