Hilgers dan Reijnders Resmi Jadi Warga Negara Indonesia : Erick Thohir Ceritakan Prosesnya !

Erick Thohir menyambut dengan tangan terbuka tawaran kerjasama yang diberikan Federasi Sepakbola Belanda (KNVB/Koninklijke Nederlandse Voetbalbond) untuk percepatan prestasi sepakbola Indonesia-Foto : PSSI-

BACA JUGA:Telan Kekalahan Telak, Suporter FC Dallas Geram: Maarten Paes Gagal Tahan Gempuran!

Sebelum pengambilan sumpah setia pewarganegaraan Mees dan Eliano dilaksanakan, PSSI melakukan serangkaian langkah cepat dalam kurun waktu sepekan.

Dimulai dari pembahasan di Komisi III dan VI DPR yang langsung mengesahkan persetujuan pada Kamis (26/9) lalu.

Di hari yang sama, terjadi pertemuan antara Ketua Umum PSSI dengan Menteri Hukum dan HAM, Supratman Andi Agtas, untuk mendiskusikan pengambilan sumpah WNI di luar negeri.

BACA JUGA:Jay Idzes Jadi Starter saat AS Roma Kalahkan Venezia 2-1

BACA JUGA:Jens Raven Bawa Indonesia Lolos ke Piala Asia U-20 2025 di Cina : Juara Grup F !

Semua ini berujung pada penerbitan Keputusan Presiden yang memungkinkan Mees dan Eliano mengambil sumpah sebagai warga negara Indonesia.

Pengambilan sumpah setia pewarganegaraan Mees dan Eliano dihadiri oleh wakil dari Kementerian Hukum dan HAM, Direktur Jenderal AHU Cahyo Rahadian Muzhar, Duta Besar Republik Indonesia untuk Belgia dan Uni Eropa Andri Hadi, serta anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga.

Erick Thohir juga menyampaikan harapannya agar dukungan yang telah diberikan oleh berbagai pihak dapat semakin memperkuat performa tim nasional Indonesia.

Ia optimis bahwa kehadiran Hilgers dan Reijnders akan memberikan kontribusi positif bagi pelatih Shin Tae-yong dalam merancang strategi dan game plan yang lebih efektif.

"Saya sangat berharap dukungan yang sudah diberikan maksimal dari semua pihak akan makin memperkuat timnas di dua laga tandang yang sangat krusial melawan tim Bahrain dan Cina.

Saya optimistis, Pelatih Shin akan punya strategi dan game plan baru dengan kehadiran dua pemain yang merupakan andalan di klubnya masing-masing," lanjut Erick.

Eliano Reijnders saat ini bermain sebagai pemain tengah di klub Liga Belanda, PEC Zwolle. Ia merupakan adik kandung dari gelandang klub AC Milan dan Timnas Belanda, Tijjani Reijnders.

Pemain berusia 23 tahun ini memiliki darah Indonesia karena sang ibu, Angelina Syane Lekatompessy, yang bersuku Ambon dan lahir di Jakarta.

Mees Hilgers, yang juga berusia 23 tahun, memiliki darah Indonesia melalui sang ibu, Linda Tombeng, yang berasal dari Sulawesi Utara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan