Jens Raven Bawa Indonesia Lolos ke Piala Asia U-20 2025 di Cina : Juara Grup F !

Pesepak bola Timnas Indonesia U-20 Jens Raven (kiri) menendang bola yang berusaha dihalau pesepakbola Timnas Yaman U20 Saeed Abdullah (kedua kiri) dan Ahmed Mustafa Al Hajj (kanan) saat bertanding pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Grup F di Stadion Ma-Foto : Antara-

JAKARTA, KORANPALPOS.COM  - Tim nasional Indonesia U-20 berhasil memastikan satu tempat di putaran final Piala Asia U-20 2025.

Kepastian tersebut setelah bermain imbang 1-1 melawan Yaman U-20 pada pertandingan terakhir babak kualifikasi Grup F  di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu malam, 29 September 2024.

Hasil ini memastikan Garuda Muda finis di puncak klasemen grup dan lolos otomatis ke turnamen yang akan berlangsung di China pada Februari 2025.

BACA JUGA:Preview Timnas U-20 Vs Yaman : Susunan Pemain, Analisa Pertandingan dan Prediksi Skor !

BACA JUGA:Pelatih Garuda Kompak: Shin Tae-yong & Indra Sjafri, Timnas Indonesia Semakin Garang!

Pertandingan yang berlangsung sengit dan menentukan ini diwarnai dengan taktik agresif dari kedua tim yang sama-sama mengincar kemenangan.

Indonesia, yang sebelumnya meraih kemenangan dalam dua laga awal melawan Timor Leste dan Maladewa, hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan tiket ke putaran final.

Namun, Yaman yang juga tampil impresif dalam dua pertandingan sebelumnya memberikan perlawanan sengit hingga menit-menit akhir.

BACA JUGA:Piala Asia U-20: Thailand dan Indonesia Melesat, Vietnam di Ambang Gugur?

BACA JUGA:Polemik Naturalisasi? Shin Tae-yong Punya Pesan Penting untuk Haters!

Pelatih Indra Sjafri membuat sejumlah perubahan signifikan dalam susunan pemainnya.

Dua pemain yang biasanya tampil sebagai starter, Arlyansyah Abdulmanan dan Riski Afrisal, tidak diturunkan sejak awal pertandingan.

Sebagai gantinya, Indra memilih menurunkan Muhamad Ragil dan Figo Dennis.

BACA JUGA:Shin Tae-yong: Terbuka Merekrut Pemain Baru dari Liga 1, Tapi Ada Syaratnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan