BSI Dukung Pemberantasan Judi Online Sesuai Prinsip Kepatuhan Syariah

Group Head Corporate Secretary BSI Wisnu Sunandar -FOTO : ANTARA-

KORANPALPOS.COM - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyatakan komitmennya mendukung pemerintah dalam pemberantasan judi daring (online) sesuai dengan prinsip kepatuhan syariah (syariah compliance).

Corporate Secretary BSI, Wisnu Sunandar, menyampaikan bahwa kegiatan judi bertentangan dengan prinsip keuangan syariah, dan BSI telah menerapkan berbagai strategi mitigasi risiko untuk menangani masalah ini.

Wisnu menjelaskan bahwa kepatuhan syariah berlandaskan prinsip maqashid syariah yang bertujuan untuk menjaga agama, jiwa, akal, keturunan, dan harta.

BACA JUGA:BSI Raih Puncak Digital : 97,9 Persen Nasabah Beralih ke Layanan Mobile Banking !

BACA JUGA:Pengumuman ! BSI Buka Layanan Weekend Banking di 568 Kantor Cabang Seluruh Indonesi Selama Agustus 2024

Dalam konteks ini, BSI secara tegas melarang segala bentuk judi dalam operasionalnya.

BSI telah menerapkan langkah-langkah mitigasi risiko Tindak Pidana Pencucian Uang (TPA) Perjudian berdasarkan lima pilar utama Anti Pencucian Uang (APU), Pencegahan Pendanaan Terorisme (PPT), dan Pencegahan Pendanaan Proliferasi Senjata Pemusnah Massal (PPPSPM).

Wisnu menjelaskan bahwa BSI secara aktif melakukan pengawasan melalui forum Komite Pemantau Risiko untuk memastikan program APU, PPT, dan PPSPM berjalan efektif.

BACA JUGA:Harga BBM Nonsubsidi Naik per Agustus 2024 : Pertamax di Angka Rp12.950 per Liter, Berikut Daftar Lengkapnya !

BACA JUGA:Resmikan UMKM Center Makassar, BSI Perkuat Pemberdayaan UMKM di Indonesia Timur

BSI juga melakukan monitoring dan analisis rekening yang terindikasi TPA Perjudian serta melaporkannya ke Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

BSI berkoordinasi dengan Bank Mandiri sebagai perusahaan induk terkait penerusan informasi data pihak terkait perjudian online dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk pemadanan data di bank syariah tersebut.

Selain itu, BSI secara aktif menelusuri situs yang terindikasi menggunakan rekening BSI untuk TPA Perjudian.

BACA JUGA:BSI Perkuat Pemberdayaan UMKM di Indonesia Timur

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan