Astra Financial Catat Pembiayaan Rp2,53 Triliun di GIIAS 2024 : Didominasi Pembiayaan Roda Empat !

--

BACA JUGA:GoPay Later Masuk ke Dunia TikTok : Pilihan Pembayaran Cicilan Baru di ShopTokopedia !

Pencapaian transaksi tersebut tentunya tidak terlepas dari kepercayaan masyarakat terhadap reputasi dan pelayanan prima dari Astra Financial.

Hal ini juga didorong oleh beragam promo menarik yang dihadirkan untuk memudahkan pengunjung GIIAS 2024 memiliki kendaraan impian mereka. 

Selama pameran yang berlangsung dari 18 hingga 28 Juli 2024, Astra Financial berhasil mencatatkan sebanyak 6.210 SPK atau sebesar Rp2,47 triliun, meningkat 4,80 persen dibandingkan tahun lalu.

BACA JUGA:Begini Cara Bergabung dalam AI Academy Google for Startups : Berikut Link Pendaftaran Google Cloud !

BACA JUGA: GAIKINDO Prediksi Populasi Mobil Hybrid Capai 70 Ribu di Akhir 2024

Berdasarkan transaksi yang terjadi di Astra Financial selama pelaksanaan GIIAS di Tangerang, komposisi pembiayaan terbesar adalah untuk kendaraan roda empat dengan mesin pembakaran internal (Internal Combustion Engine/ICE), yakni sebanyak 4.865 unit atau 78,34 persen.

Peringkat kedua adalah mobil Hybrid Electrical Vehicle (HEV) sebanyak 1.261 unit atau 20,31 persen, dan ketiga adalah mobil Battery Electrical Vehicle (BEV) sebanyak 84 unit atau 1,35 persen.

Sementara itu, untuk pembiayaan di segmen roda dua, Astra Financial mencatat Rp12,42 miliar.

Dari sisi jumlah unit yang dibiayai, hampir sama dengan capaian tahun lalu, yakni dari 567 unit menjadi 570 unit, meningkat 0,50 persen.

Kesuksesan Astra Financial dalam mencatatkan pembiayaan sebesar Rp2,53 triliun selama GIIAS 2024 mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap layanan dan produk yang ditawarkan.

Dengan dukungan dari berbagai unit bisnis dan layanan keuangan digital, Astra Financial terus berupaya memberikan kemudahan dan pelayanan terbaik bagi konsumen di Indonesia, sekaligus mendukung pertumbuhan industri otomotif nasional.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan