10 Kabupaten di Sumatera Selatan yang Jaraknya Paling Dekat dengan Palembang : Dari Banyuasin hingga Lahat !
Jarakan ibukota kabupaten paling dekat dengan Palembang ibukota Provinsi Sumatera Selatan mulai dari Banyuasin sampai Lahat-Foto : Dokumen Palpos-
Kabupaten Musi Banyuasin yang beribukota Sekayu ini berjarak 125 km dari Palembang dan memiliki potensi besar di sektor migas dan perkebunan kelapa sawit.
Bumi Serasan Sekate ini yang berjarak relatif dekat, akses transportasi ke ibu kota provinsi cukup mudah, yang berdampak positif terhadap pengembangan ekonomi dan investasi di daerah ini.
6. Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI)
Kabupaten PALI dengan ibukota Talang Ubi berjarak 167 km dari Palembang.
Kabupaten berjuluk Serepat Serasan ini dikenal dengan potensi minyak dan gas bumi.
Sektor migas menjadi andalan utama perekonomian kabupaten ini, dan akses yang baik ke Palembang menjadi sangat penting untuk distribusi dan pengolahan hasil migas.
7. Kabupaten Muara Enim
Kabupaten Muara Enim dengan ibukota Muaraenim berjarak 189 km dari Palembang.
Bumi Serasan Sekundang ini, dikenal dengan kekayaan sumber daya alamnya, terutama di sektor pertambangan.
Muara Enim merupakan salah satu penghasil batubara terbesar di Indonesia, yang berkontribusi signifikan terhadap perekonomian daerah dan nasional.
Akses ke Palembang melalui jalur darat dan kereta api memudahkan transportasi hasil tambang ke pelabuhan untuk diekspor.
8. Kabupaten OKU Timur
Ogan Komering Ulu Timur (OKU Timur) dengan ibukota Martapura berjarak 212 km dari Palembang.
Bumi Sebiduk Sehaluan ini dikenal sebagai salah satu lumbung padi di Sumatera Selatan.
Dengan potensi pertanian yang besar, akses yang baik ke Palembang menjadi sangat penting untuk distribusi hasil pertanian ke pasar yang lebih luas.