Daging Kurban : Beragam Olahan yang Memikat Selera

Selasa 18 Jun 2024 - 11:40 WIB
Reporter : Yuli
Editor : Dahlia

Penambahan beberapa sayuran seperti kubis, kol, tomat, dan daun bawang, semakin melengkapi kelezatan tongseng yang lezat.

3.Tengkleng

BACA JUGA:Begini Cara Memasak Jeroan untuk Hidangan Idul Adha : Cukup Tambah Bumbu Satu Ini, Dijamin Maknyus !

BACA JUGA:Nikmati Kari Kambing Spesial: Resep Lezat yang Kaya Akan Rempah

Meskipun mirip dengan gulai kambing, tengkleng memiliki kuah yang lebih encer.

Olahan tulang, daging, dan jeroan kambing dengan kuah santan beraroma rempah menjadikan tengkleng sebagai hidangan yang tak kalah menarik.

Disajikan bersama nasi hangat dan sate, aroma rempahnya mampu meningkatkan selera makan.

4.Rawon

Rawon, olahan daging khas Jawa Timur, terkenal dengan kuah hitamnya yang berasal dari buah kluwek.

Dibumbui dengan rempah-rempah seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, lengkuas, jahe, serai, daun jeruk, dan daun salam, rawon memberikan sensasi cita rasa yang kaya dan berbeda.

5.Nasi Kebuli

Menu khas Timur Tengah, nasi kebuli, memadukan kaldu kambing, susu kambing, dan daging kambing dengan bumbu rempah yang dihaluskan seperti bawang putih, bawang merah, lada hitam, cengkeh, ketumbar, jintan, pala, kapulaga, kayu manis, dan minyak samin.

Tambahkan kismis untuk sentuhan manis yang memikat.

6.Kambing Oven

Kambing oven, masakan khas Mesir, bisa dihadirkan dalam rumah dengan bantuan oven. Bagian paha kambing yang empuk dipanggang dengan bumbu rempah hingga matang sempurna.

Hidangan ini tidak hanya lezat tetapi juga memancarkan aroma yang menggugah selera.

Kategori :