Teknologi Metaline Antenna memungkinkan perangkat ini untuk terhubung dengan jarak hingga 270 meter dari sumber konektivitas, atau setara dengan 2,5 lapangan sepak bola.
Kecepatan unduh yang ditingkatkan sebesar 43 persen dari generasi sebelumnya, serta pengurangan latensi hingga 38 persen dalam konferensi video dan 40 persen saat bermain game daring, membuat pengalaman pengguna semakin memuaskan.
Huawei juga memperhatikan keamanan dan kenyamanan pengguna dengan menyertakan sensor fingerprint pada tombol power.
BACA JUGA:Mengapa iPhone 11 Banyak Dicari ? Kenali Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Memutuskan Membeli !
BACA JUGA:Daftar 5 Aplikasi Smartphone Jadi Teman Memperdalam Ibadah Ramadan, Apa Saja ?
Dengan demikian, pengguna dapat dengan cepat dan mudah membuka laptop mereka tanpa perlu memasukkan kata sandi secara manual.
Baterai berkapasitas 56 Wh menjamin penggunaan hingga 13 jam dalam satu kali pengisian, sehingga pengguna dapat bekerja tanpa khawatir tentang daya.
Desain full metal body Matebook D14 2024 tidak hanya memberikan tampilan yang premium, tetapi juga menawarkan kekuatan dan daya tahan yang tinggi.
Dengan berat hanya 1.3 kilogram dan ketebalan 15,9 milimeter, laptop ini mudah dibawa dan digunakan di mana saja.
Sertifikasi dari TUV Rheinland untuk perlindungan mata terhadap sinar biru rendah juga menambah nilai tambah dalam hal kesehatan pengguna.
Matebook D14 2024 akan tersedia dalam warna Mystic Silver dan dapat dipesan melalui HUAWEI Official Store di berbagai platform e-commerce terkemuka.
Periode penjualan perdana akan berlangsung dari 21 Maret hingga 15 April 2024.
Pelanggan juga dapat membeli secara langsung di Huawei Authorized Experience Store, gerai Erafone, Blibli Store, dan Urban Republic.
Dengan fitur-fitur unggulan dan desain yang menawan, Huawei Matebook D14 2024 siap memenuhi kebutuhan pengguna yang menginginkan kinerja premium dan kenyamanan dalam satu paket.***