Dominasi Suara DPD, Putri Bungsu Herman Deru Melenggang ke Senayan

Senin 19 Feb 2024 - 22:06 WIB
Reporter : Robiansyah
Editor : Dahlia

Terkait hasil sementara ini, Pengamat Politik yang juga Akademisi, Dr Tarech Rasyid MSi angkat bicara.

BACA JUGA:Jokowi Panggil Surya Paloh ke Istana Jakarta

BACA JUGA:Linda Adoe Ajak Anak NTT Percaya Diri dan Gali Bakat Terpendam

Dikatakannya, banyak faktor yang dapat diidentifikasi sebagai kunci keberhasilan luar biasa Ratu Tenny Leriva dalam meraih suara terbanyak. 

“Pertama, sebagai putri dari mantan Gubernur Sumsel, H Herman Deru, Ratu Tenny mampu memanfaatkan popularitas dan reputasi positif ayahnya untuk mendongkrak elektabilitasnya. Keterkaitannya dengan Herman Deru memberikan landasan kuat dalam membangun kepercayaan pemilih,” ujat Tarech.

Selain popularitas Herman Deru lanjut dia, peran strategis sebagai Ketua Partai Nasdem yang diemban oleh ayahnya juga memberikan keuntungan tersendiri.

Keanggotaan dan dukungan dari Partai Nasdem lanjut Tarech, memudahkan Ratu Tenny untuk menyosialisasikan dirinya sebagai calon DPD RI melalui jejaring partai politik. 

“Selanjutnya, dukungan kontribusi dari kader dan simpatisan Partai Nasdem turut membantu dalam mengumpulkan suara signifikan,” jelasnya.

Faktor penting lainnya kata Rektor Universitas IBA ini,  adalah kehadiran Ratu Tenny Leriva sebagai politisi perempuan muda di kancah politik Sumsel.

“Kesetaraan gender telah menjadi kesadaran yang tumbuh di masyarakat, baik kalangan perempuan maupun laki-laki. Kesadaran ini mendorong pemilih untuk memberikan suaranya kepada Ratu Tenny sebagai bentuk dukungan terhadap perempuan muda yang berkiprah dalam politik,” ucapnya.

Di sisi lain lanjut Tarech kiprah Ratu Tenny sebagai "perempuan parlemen" muda menjadi daya tarik bagi kaum muda, terutama generasi milenial dan generasi Z, yang dominan dalam pemilu legislatif 2024. 

“Pemilih dari kedua generasi tersebut memberikan dukungan besar kepada Ratu Tenny sebagai representasi perubahan dan aspirasi baru dalam dunia politik Sumatera Selatan,” ujarnya.

Ratu Tenny Leriva sambung Tarech, muncul sebagai pemimpin yang mampu mewakili dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Sumatera Selatan.

Dimana dukungan suara terbanyak yang diraihnya mencerminkan harapan dan kepercayaan masyarakat terhadap kemampuannya dalam membawa perubahan positif. 

“Pada akhirnya, kemenangan ini membuka lembaran baru dalam perjalanan politik Ratu Tenny, dengan tanggung jawab untuk memperjuangkan aspirasi rakyat Sumatera Selatan di tingkat nasional,” tandas Tarech.

Tarech menambahkan, dengan meraih suara terbanyak, Ratu Tenny Leriva menjadi perwakilan yang kuat dan berpengaruh dalam mengemban amanah sebagai calon DPD RI dari Sumsel.

Kategori :