Ayam rica-rica dimasak dengan cabai merah, bawang dan rempah segar seperti daun jeruk dan serai.
Cocok bagi pecinta makanan pedas yang ingin mencoba sensasi rasa dari Indonesia Timur.
5. Soto Ayam
Soto ayam merupakan sup ayam berkuah bening atau santan dengan tambahan mie, soun, kol, telur rebus dan bawang goreng.
BACA JUGA:Sate Languan Bali: Cita Rasa Laut yang Menggoda dari Pulau Dewata
BACA JUGA:Ragam Jenis Roti Sarapan Pagi yang Lezat dan Bergizi
Di Indonesia, hampir setiap daerah memiliki versi soto ayam masing-masing seperti Soto Lamongan, Soto Kudus dan Soto Banjar.
6. Ayam Betutu
Masakan khas Bali ini diolah dengan cara membungkus ayam dengan daun pisang dan dipanggang atau dikukus dalam waktu lama.
Ayam betutu menggunakan bumbu base genep khas Bali menghasilkan cita rasa yang kaya dan aromatik.
BACA JUGA:Kolak Biji Salak: Takjil Tradisional yang Tak Pernah Kehilangan Penggemar
BACA JUGA:Ragam Jenis Saus : Pelengkap Hidangan yang Menggugah Selera
7. Chicken Katsu
Berasal dari Jepang, chicken katsu kini sangat populer di Indonesia.
Daging ayam digoreng dengan balutan tepung roti lalu disajikan dengan saus khas dan nasi.
Menu ini banyak ditemukan di restoran Jepang maupun tempat makan modern.
BACA JUGA:Mengenal Jenis-Jenis Kecap : Bumbu Cair yang Tak Terpisahkan dari Masakan Nusantara
BACA JUGA:Nikmatnya Bakso Urat Hidangan Legendaris yang Tetap Jadi Favorit di Tengah Gempuran Kuliner Modern
8. Ayam Teriyaki dan Ayam Lada Hitam
Dua olahan ayam bergaya Asia ini menjadi favorit di kafe dan restoran kekinian.
Ayam teriyaki dimasak dengan saus manis khas Jepang sedangkan ayam lada hitam memiliki rasa pedas-aromatik dengan bumbu merica hitam dan bawang bombai.
Ayam merupakan bahan makanan yang fleksibel dan mudah dikreasikan.
BACA JUGA:Saus Tiram : Bumbu Serbaguna yang Mengangkat Cita Rasa Masakan Asia
BACA JUGA:Yuk Coba Resep Serabi Tradisional yang Lezat dan Lembut Camilan Legendaris Nusantara
Dari masakan rumahan hingga sajian restoran daging ayam mampu diolah menjadi berbagai jenis masakan yang menggugah selera.