Serap Aspirasi Warga OKU Timur: Meilinda Gelar Dialog di Enam Desa

Minggu 16 Feb 2025 - 20:28 WIB
Reporter : Popa Delta
Editor : Dahlia

Aspirasi selanjutnya dari Desa Gumuk Rejo. Di sini ada warga minta bantuan promosikan inovasi kompor berbahan oli bekas, dia juga minta bantuan alat gerinda duduk dan bor duduk. 

Lalu ada permohonan pembangunan tembok penahan tanah (TPT), minta pembangunan jalan desa cor beton, dan minta pembuatan drainase.

Pada pertemuan di Desa Sriwangi, aspirasi yang diserap antara lain minta pengerasan jalan dan pembuatan talut menuju ke makam baru, pengadaan alsintan, minta bantu menyelesaikan masalah tunggakan BPJS untuk pindah ke KIS, permohonan pembangunan jalan desa, dan minta bantuan hand traktor untuk KWT Desa Sriwangi.

Terakhir aspirasi dari Desa Taraman Jaya, warga minta adanya pengawasan harga jual jagung yang tidak stabil, ada juga warga minta solusi terkait pembukaan lahan tidak boleh membakar.

Karena warga sendiri tak tahu cara lain yang bisa dilakukan.

Warga di sini juga minta pengadaan ambulance desa, minta penjelasan terkait info bahwa guru honor sertifikasi tidak digaji lagi dari sekolah, apakah benar?

Lalu warga Desa Taraman Jaya juga minta pembuatan drainase di RTG 01 sampai RT 12 karena kalau hujan air sering membanjiri rumah warga di wilayah ini.

Menanggapi semua aspirasi yang diserap dari warga, Meilinda mengatakan, dirinya akan meneruskan semua harapan warga itu ke pihak yang sesuai kewenangan.

Untuk aspirasi yang masuk ranah Pemprov Sumsel tentunya disampaikan pada rapat paripurna DPRD Sumsel. 

“Yang jelas, kita minta aspirasi diajukan secara tertulis dalam bentuk proposal. Ini penting sebagai pegangan dalam pengajuan serta untuk mengawal proses hingga terealisasi,” ujar Meilinda.

Dengan reses ini, Meilinda berharap dapat menjadi jembatan antara masyarakat dan pemerintah, memastikan bahwa kebutuhan warga dapat dipenuhi sesuai dengan kebijakan yang ada. 

Kategori :