Program Pemkot Palembang : Gerakan Literasi Sedekah Siswa

Kamis 23 Jan 2025 - 21:15 WIB
Reporter : Erika
Editor : Isro Antoni

KORANPALPOS.COM - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang, Sumatera Selatan, membuat program gerakan literasi zakat, infak, dan sedekah bagi siswa guna meningkatkan kepekaan para pelajar dalam hal membantu sesama bagi yang membutuhkan.

"Ya program ini untuk melatih dan meningkatkan kepekaan para pelajar dalam hal membantu sesama bagi yang membutuhkan," kata Kepala Disdik Kota Palembang Adrianus Amri di Palembang, Kamis.

Ia menambahkan program tersebut berjalan tanpa ada unsur paksaan dan kegunaannya nantinya apabila ada yang membutuhkan, khususnya di lingkungan sekolah, maka akan disalurkan bantuan tersebut.

Pihaknya akan meluncurkan program tersebut pada bulan Ramadhan tahun 2025 ini dengan menggandeng unit zakat Kota Palembang.Ia berharap program tersebut dapat meningkatkan kepekaan para siswa serta para guru untuk dapat membantu sesama, dan dapat menciptakan generasi muda yang berakhlak mulia, meningkatkan rasa kebersamaan, gotong-royong melalui kegiatan- kegiatan yang positif.

BACA JUGA:DPRD OKU Timur Usulkan Pemberhentian dan Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

BACA JUGA:Muara Enim Siap Kendalikan Inflasi dan Sukseskan Program PKG

Adrianus Amri menegaskan bahwa program tersebut juga tidak akan mengganggu kegiatan proses belajar mengajar dan prestasi siswa di sekolah, justru akan dilengkapi dengan bekal ilmu kemasyarakatan yang bermanfaat terhadap sesama. (ant)

Kategori :