Musim Hujan Tiba: Warga Banyuasin Diimbau Waspada DBD dan Terapkan 3M Plus !

Minggu 05 Jan 2025 - 19:39 WIB
Reporter : Roni
Editor : Maryati

Camat Sembawa, Erman Taufik, mengapresiasi inisiatif warga yang secara rutin melakukan kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan.

“Kegiatan gotong royong tidak hanya membersihkan lingkungan, tetapi juga mempererat rasa kebersamaan. Dengan bekerja sama, kita dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan bebas dari DBD,” ungkapnya.

Musim hujan membawa risiko meningkatnya kasus DBD. Oleh karena itu, penerapan Program 3M Plus menjadi langkah yang sangat penting untuk mencegah penyebaran penyakit ini.

Dengan menjaga kebersihan lingkungan, berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong, dan menerapkan langkah-langkah pencegahan lainnya, masyarakat dapat melindungi diri dan keluarga dari ancaman nyamuk Aedes aegypti.

“Mari bersama-sama kita jaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat. Dengan begitu, kita dapat mencegah wabah DBD dan menciptakan lingkungan yang aman bagi semua,” tutup Muhammad Farid.

Kategori :