Tunggal putra peringkat ke-114 dunia itu mengantongi tiket semifinal setelah mengalahkan rekan senegara Tommy Sugiarto dengan tiga gim 21-12, 15-21, 21-12.
"Pada pertandingan ini sebenarnya memperlihatkan kematangan Tommy Sugiarto sebagai pemain yang senior bisa mendikte permainan saya meski sudah tertinggal di gim pertama," kata Ikhsan melalui informasi resmi PP PBSI di Jakarta.
Pada pertandingan itu, juara Indonesia International Series 2022 di Yogyakarta itu mengaku sempat kewalahan menghadapi Tommy yang punya banyak pengalaman.
Beruntung juara Bahrain International Challenge 2021 itu masih bisa fokus untuk mengakhiri pertandingan dengan kemenangan dalam tempo 68 menit.
"Saya hanya fokus pada strategi yang ingin dimainkan dan konsistensi tersebut berbuah kemenangan di laga ini," ungkap Ikhsan. (ant)