MUARAENIM, KORANPALPOS.COM - Muara Enim merupakan ibukota Kabupaten Muaraenim Provinsi Sumatera Selatan.
Muaraenim merupakan salah satu kota kecil paling bersih di Sumatera Selatan.
Sebagai bukti, Muaraenim berhasil mempertahankan prestasinya dengan meraih Piala Adipura ke-14 berturut-turut pada tahun 2023.
Keberhasilan ini menunjukkan komitmen dan konsistensi daerah ini dalam menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan.
BACA JUGA: 4 Kota Paling Bersih di Sumatera Selatan Tahun 2024 : Juaranya Bukan Lubuklinggau !
BACA JUGA:8 Kota Terkotor di Indonesia Versi KLHK : Juaranya Kota Paling Terkenal di Pulau Sumatera !
Piala Adipura merupakan penghargaan yang diberikan kepada daerah yang berhasil mengelola lingkungan hidup dengan baik, mencakup kebersihan, pengelolaan sampah, serta penghijauan.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Muara Enim, H. Alfarizal, S.H., M.H mengungkapkan bahwa keberhasilan ini tidak lepas dari berbagai langkah strategis yang telah dilakukan secara berkelanjutan.
Mulai dari pengelolaan sampah, pengelolaan ruang terbuka hijau, hingga peningkatan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.
BACA JUGA:Sekayu Kota Terbersih di Sumatera Selatan 2024 : Sukses Meraih Piala Adipura 14 Kali !
Salah satu kunci keberhasilan Muara Enim dalam meraih Piala Adipura adalah pengelolaan sampah yang sistematis.
Pemerintah daerah membangun dan mengoperasikan TPS (Tempat Pengumpulan Sampah) terpadu, serta menyediakan fasilitas pengolahan sampah menjadi energi alternatif.
Selain itu, program 3R (Reduce, Reuse, Recycle) diterapkan secara luas di masyarakat, sekolah, dan instansi pemerintah untuk mengurangi volume sampah yang masuk ke TPA (Tempat Pembuangan Akhir).
BACA JUGA:Daftar 17 Julukan Unik Kabupaten dan Kota di Sumatera Selatan : Jejak Sejarah dan Administratif !