OPPO Reno12 Pro 5G Meluncur 31 Juli 2024 : Apa yang Membuatnya Berbeda dari Seri Sebelumnya ?

Rabu 17 Jul 2024 - 16:49 WIB
Reporter : Echi
Editor : Zen Kito

LIFESTYLE, KORANPALPOS.COM – OPPO akan merilis ponsel anyar dari seri Reno, yaitu OPPO Reno12 series, pada 31 Juli 2024 di Indonesia. Seri ini terdiri dari OPPO Reno12 Pro 5G dan OPPO Reno12 5G.

Head of PR OPPO Indonesia, Arga Bima Jaksana Putra, menyatakan bahwa untuk menjaga keunikan dari seri Reno, pihaknya mengusung desain bernama Fluid Ripple yang menciptakan efek visual tiga dimensi pada permukaan datar cermin.

"Desain menjadi hal yang penting dalam sejarah Reno series, maka kami mempertahankan desain inovatif dengan teknologi terbaik. Pada OPPO Reno12 series, kami mengusung fluid ripple," kata Arga di Jakarta, Rabu, 17 Juli 2024.

BACA JUGA:Bocoran Samsung Galaxy S25 : Snapdragon 8 Gen 4 Vs Exynos 2500, Spesifikasi Terbaru dan Inovasi Desain !

BACA JUGA:8 Smartphone Terbaik yang Akan Mengguncang Tahun 2024 : Cek Spesifikasi, Performa dan Harga !

OPPO Reno12 Pro 5G hadir dalam dua pilihan warna: Nebula Silver dan Space Brown.

Pilihan warna Nebula Silver tampil lebih mencolok dan mencuri perhatian dengan warna perak yang didominasi aksen ungu, mempercantik tampilannya.

Efek tiga dimensi dari desain fluid ripple memberikan kesan mewah dan futuristik.

BACA JUGA: Samsung Galaxy Z Fold6 Resmi Meluncur : Inovasi Teknologi dan Fitur AI Canggih, Harga Mulai Rp 26 Jutaan !

BACA JUGA:Infinix Note 50 Pro Bikin Gempar : Spesifikasi Bukan Kaleng Kaleng, Performa Tangguh, Harga Merakyat !

Pilihan warna Space Brown memberikan kesan klasik dengan desain unik.

Sebagian besar tampilannya menunjukkan permukaan kasar dengan bagian glossy yang mengkilat, membuatnya terlihat ciamik.

Di tempat minim cahaya, warnanya terlihat hitam, namun di bawah sinar matahari, warna coklat gelapnya terlihat jelas.

BACA JUGA:OPPO Reno12 : Inovasi Terbaru dengan TKDN Tinggi dan Teknologi AI !

BACA JUGA:Xiaomi 14 Ultra Terima Pembaruan HyperOS : Kamera Jadi Lebih Optimal !

Bagian belakang OPPO Reno12 Pro 5G cenderung lebih datar dibandingkan versi regulernya, memberikan kesan desain yang tegas.

Kategori :