OGAN ILIR, KORANPALPOS.COM – Beredar sebuah video yang memperlihatkan sebuah kecelakaan tragis di jalan tol, menunjukkan sebuah truk mini Izuzu putih yang membawa ikan menabrak truk fuso di sebelah kiri jalan tol.
Dalam video tersebut, pengemudi tampak terjepit dan tak sadarkan diri, sementara karung berisi ikan berceceran di jalan tol.
Tanda lokasi yang menunjukkan KM 85 di tol Indralaya-Prabumulih semakin memperkeruh keadaan.
BACA JUGA:Bocah 8 Tahun yang Tenggelam di Sungai Ogan Ditemukan 4 Kilometer dari Lokasi Kejadian !
Sontak, video ini menjadi viral di media sosial.
Salah satu akun yang memposting video ini adalah @Bangaditya dengan caption "terjadi kecelakaan di tol Palembang-Prabumulih di KM 85".
Kabar ini dengan cepat menyebar, memicu kecemasan di kalangan masyarakat yang menggunakan tol tersebut.
BACA JUGA:Polisi Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Pegawai Koperasi
BACA JUGA:Terbukti Korupsi ! Syahrul Yasin Limpo Divonis 10 Tahun Penjara
Namun, pihak Hutama Karya, selaku pengelola jalan tol, dengan tegas membantah adanya insiden tragis tersebut.
Akhmad, perwakilan dari bagian Humas PT. HK, saat dikonfirmasi oleh Palpos mengklarifikasi bahwa panjang tol Indra-Prabu hanya sampai KM 83.
"Menurut informasi, kejadian tersebut terjadi di Tol Pekanbaru. Karena tol Indra-Prabu hanya sampai KM 83," ungkapnya pada Jumat, 12 Juli 2024.
BACA JUGA:Polisi Tangkap Pelaku Ketiga Kasus Pembunuhan Pegawai Koperasi : Perannya Menjerat Leher Korban !
BACA JUGA:Usut Dugaan Korupsi PMI Palembang : Dua Pejabat Penuhi Panggilan, Mantan Wawako Minta Jadwal Ulang !