Sumsel Alami Inflasi 0,43 Persen pada April 2024

Pedagang ayam di Pasar satelit Sako, Palembang. --Foto: Antara

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mengalami inflasi secara bulanan sebesar 0,43 persen pada bulan April  2024.

Kepala BPS Sumsel Moh Wahyu Yulianto di Palembang, Kamis, mengatakan perkembangan harga barang dan jasa di wilayah itu secara bulanan mengalami kenaikan lebih tinggi dari angka nasional yang tercatat sebesar 0,25 persen.

“Dari perkembangan inflasi selama 2024 dari Januari hingga April, terlihat adanya pergerakan kenaikan. Dimana Januari deflasi yang kemudian meningkat pada Februari dan Maret, selanjutnya pada April meningkat menjadi inflasi 0,43 persen,” katanya.

Ia menyebut ada lima komoditas utama yang mendorong terjadinya inflasi yang cukup besar pada bulan lalu di antaranya bawang merah, emas perhiasan, tarif angkutan udara, bawang putih dan tarif angkutan antar kota.

BACA JUGA:Masih Ada Peluang Kembalikan Status SMB II

BACA JUGA:Andie Dinialdi Terpilih Kembali pada Musorprov POBSI 2024

"Lima komoditas terbesar yang menyumbang inflasi secara tahunan meliputi beras, daging ayam ras, emas perhiasan, tarif air minum PDAM dan bawang merah dengan andil inflasi 1,84 persen,” ujarnya.

Sementara jika dilihat dari kelompok pengeluaran andil inflasi terbesar berasal dari kelompok makanan, minuman dan tembakau yang mengalami perubahan harga 0,39 persen dengan andil inflasi 0,13 persen.

Selanjutnya diikuti kelompok transportasi yang mengalami inflasi 0,96 persen dan andil sebesar 0,12 persen, serta kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya dengan andil sebesar 0,12 persen dan perubahan harga 1,70 persen.

Di lain sisi untuk inflasi tahunan menunjukkan kecenderungan menurun sejak bulan Januari hingga April 2024 yang masing-masing secara berurutan 3,35 persen, 3,15 persen, 3,24 persen, dan 3,12 persen.

Ia menjelaskan dari total 4 kota IHK perhitungan, inflasi tertinggi terjadi di Kota Muara Enim sebesar 3,70 persen dan yang terendah di Lubuklinggau sebesar 2,45 persen.

BACA JUGA:Sumsel Bentuk Sekretariat Bersama Samsat Provinsi Pertama di Indonesia

BACA JUGA:Sekda Sumsel Serahkan Penghargaan Pada Peringatan Hardiknas 2024

“Ada yang perlu diperhatikan, bahwasanya untuk kabupaten Ogan Komering Ilir dan Muara Enim inflasi tahunannya selama 2024 kecenderungannya mengalami penurunan. Namun untuk Palembang dan Lubuklinggau yang relatif rendah, tetapi cenderung meningkat,” jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan