Upaya Kodim OKI Kurangi Sampah, Gelar Lomba Kreasi Meja Kursi dari Barang Bekas

Kodim 0402 OKI-OI Gelar Lomba Kreasi Meja Kursi Kursi dari Barang Bekas-Foto : Humas Kodim 0402 OKI-OI-

OKI,KORANPALPOS.COM - Komando Distrik Militer (Kodim) 0402 Ogan Komering Ilir (OKI) - Ogan Ilir (OI) berupaya untuk mengurangi sampah dan meningkatkan ekonomi kreatif.

Kodim 0402 OKI-OI menggelar lomba pembuatan meja dan kursi memanfaatkan barang bekas di Makodim 0402 Jalan Darna Jambi, Kelurahan Paku, Kecamatan Kayuagung, Kamis, 27 Juni 2024.

Dandim 0402 OKI-OI, Letkol Inf Yontri Bhakti mengatakan, kegiatan itu bertujuan menggali potensi kreatifitas prajurit, khususnya jajaran Koramil Kodim 0402/OKI. 

"Selain itu, untuk mengurangi limbah dan sampah. Menumpuknya sampah dan barang bekas ini terjadi karena kita merasa  barang bekas akan menjadi sampah," ungkapnya.

BACA JUGA:Realisasi Penerimaan PKB dan BBN-KB Samsat Prabumulih Capai Rp 34 Miliar

BACA JUGA:Pendidikan Anak Usia Dini Sangat Penting

Padahal tambah dia, sejatinya tidak semua barang yang tidak terpakai akan menjadi sampah dan tidak berguna. Oleh karena itu, dirinya mengoptimalkan kreasi dan menggali potensi yang dimiliki oleh prajuritnya.

"Untuk menyulap dan memanfaatkan barang bekas yang menjadi meja dan kursi, serta juga bermanfaat untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya," ujarnya.

Sementara, dalam hal penilaian, Dandim 0404 OKI - OI bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten OKI. 

Dalam kesempatan lain, Kadisbudpar OKI, Ahmadin Ilyas sebagai ketua tim penilai menyampaikan apresiasi luar biasa untuk Kodim 0402/OKI telah ikut serta mengambil peran dalam memajukan Kabupaten OKI.

BACA JUGA:Jelang Tahun Ajaran Baru, Warga OKU Banyak Gadaikan Emas

BACA JUGA:Disdik OKU Gelar Sosialisasi dan Harmonisasi DAK Fisik Tahun 2024

"Khususnya dalam bidang kebudayaan dan kreatifitas tinggi dalam memanfaatkan barang bekas atau sampah menjadi meja dan kursi," tuturnya.

Dikatakannya lagi, semoga kegiatan itu dapat memotivasi masyarakat sekitar yang mau belajar berkreasi untuk memajukan UMKM khususnya di wilayah Bumi Bende Seguguk.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan