PIALA EROPA 2024 : Kroasia vs Italia, Cukup Seri bagi Azzurri, Wajib Menang bagi Vatreni !

Peserta Grup B Piala Eropa 2024 -FOTO : ANTARA-

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Pertandingan pamungkas dalam Grup B Euro 2024 yang dijalani Kroasia dan Italia di Red Bull Arena Leipzig pada Selasa dini hari pukul 02.00 WIB esok adalah pertemuan antara dua tim terpantas mendampingi Spanyol ke fase gugur.

Kroasia "Yang Berapi-api" atau "Vatreni" hanya bisa mengumpulkan satu poin dari dua pertandingan pertamanya setelah dikalahkan oleh Spanyol dan kemudian ditahan seri oleh Albania.

Sedangkan Italia sudah mengumpulkan tiga poin setelah menang dari Albania tapi kalah melawan Spanyol.

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Klasemen Akhir Grup A, Jerman dan Swiss Lolos, Hungaria Menunggu 'Mukjizat' !

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Swiss Vs Jerman, Adu Gengsi Demi Citra Terkuat

Untuk itu, Azzurri hanya memerlukan satu poin untuk memastikan tempat 16 besar.

Sebaliknya Kroasia yang dipisahkan dari Italia oleh Laut Adriatik, harus memenangkan laga ini sambil berharap Albania dikalahkan oleh Spanyol.

Kalah dari Italia akan membuat Kroasia angkat kaki dari Piala Eropa 2024 lebih awal, sehingga memutus siklus bagus dua kali berturut-turut masuk babak 16 besar Piala Eropa pada edisi 2016 dan 2020.

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Portugal Melaju ke Babak 16 Besar Setelah Kemenangan Meyakinkan Atas Turki

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Belgia Kembali Bernapas Setelah Tundukan Rumania 2-0

Italia tadinya memiliki ekspektasi besar melangkah mulus dalam Piala Eropa edisi Jerman ini setelah melewati sembilan pertandingan Piala Eropa tak terkalahkan.

Spanyol telah mengganggu Italia dalam memuluskan mimpi indah menjuarai Piala Eropa dua kali berturut-turut setelah tiga tahun lalu Azzurri mengangkat trofi Euro di Wembley, Inggris.

Kabar baik bagi pelatih Luciano Spalletti, La Nazionale belum pernah kalah dua kali berturut-turut dalam ajang Piala Eropa.

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Rekor Pertemuan Turki Vs Portugal, Ay-Yildizlilar Kerap Takluk di Euro !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan