Launching dan Sosialisasi Akbar Pilkada Kota Prabumulih Dipindah

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih, Marta Dinata--Foto: Prabu

PRABUMULIH, KORANPALPOS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih tengah bersiap menyelenggarakan perhelatan besar Pilkada 2024 dengan menggelar acara peluncuran alias launching dan sosialisasi akbar pilkada Kota Prabumulih yang rencananya akan diadakan pada Sabtu, 22 Juni 2024. 

Acara yang semula direncanakan di Taman Kota Prabujaya kini dipindahkan ke lokasi baru di parkiran Citimall Prabumulih, yang terletak di Jalan Lingkar, Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

Pemindahan lokasi ini menimbulkan sejumlah tanda tanya di kalangan masyarakat. Meskipun tidak ada penjelasan resmi dari pihak penyelenggara, diduga kuat bahwa pemindahan ini dilakukan karena pertimbangan keamanan dan kenyamanan. 

Taman Kota Prabujaya, sebagai lokasi awal, dianggap memiliki keterbatasan dalam hal area parkir, yang dikhawatirkan dapat menimbulkan kemacetan parah selama acara berlangsung. 

BACA JUGA:Bawaslu Lakukan Pengawasan Ketat Agar Tak Ada Kampanye saat PSU

BACA JUGA:Pelaksanaan Haji 2024 Lebih Baik Dibanding Sebelumnya

Sebagai antisipasi, dipilihlah parkiran Citimall Prabumulih yang lebih luas dan memadai untuk menampung jumlah kendaraan yang diperkirakan akan membludak lantaran acara tersebut akan menghadirkan grup band ternama asal ibu kota yakni ADA Band.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih, Marta Dinata, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya perubahan lokasi ini. "Iya, memang benar lokasi peluncuran pilkada dipindahkan ke parkiran Citimall Prabumulih pada Sabtu, 22 Juni 2024 mulai pukul 14.00 WIB (jam 2 siang)," ungkap Marta Dinata ketika diwawancarai di ruang kerjanya, Rabu, 19 Juni 2024.

Marta menjelaskan bahwa KPU Kota Prabumulih dan pihak penyelenggara, yang dalam hal ini adalah Event Organizer (EO) yang ditunjuk, terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait pengamanan acara. "Kita sudah koordinasi, pihak EO sudah koordinasi dengan pihak kepolisian. Kota akan laksanakan rapat koordinasi akhir nanti pada Jumat (21/6) siang," lanjutnya.

Marta Dinata juga menegaskan pentingnya partisipasi masyarakat dalam acara ini. Menurutnya, semakin banyak masyarakat yang hadir dan menyaksikan peluncuran serta sosialisasi Pilkada, semakin baik untuk keberhasilan proses demokrasi di Kota Prabumulih. 

BACA JUGA:Isu Pemasangan Anies-Kaesang Sulit Terealisasi

BACA JUGA:Pengamat Sarankan Golkar Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

"Target kita sebanyak-banyaknya masyarakat hadir," tuturnya seraya mengajak seluruh masyarakat Prabumulih untuk datang dan menyaksikan acara tersebut.

Peluncuran Pilkada ini diharapkan menjadi momentum penting dalam memperkenalkan calon-calon kepala daerah yang akan bertarung di Pilkada 2024 kepada masyarakat luas. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan