PHR Zona 4 Salurkan 176 Hewan Kurban

Penyerahan hewan kurban dari PHR Zona 4 kepada masyarakat-Foto : Prabu Agustian-

PRABUMULIH, KORANPALPOS.COM - Pada momen hari raya Idul Adha 1445 Hijriah atau tahun 2024, PT Pertamina Hulu Rokan Zona 4 (PHRZ 4) kembali menunjukkan komitmen sosial dan keagamaannya dengan menyalurkan bantuan hewan kurban kepada masyarakat di wilayah kerja perusahaan (WKP). 

Sebanyak 176 ekor hewan kurban, yang terdiri dari 122 ekor sapi, 53 ekor kambing, dan 1 ekor kerbau, disalurkan kepada masyarakat di Prabumulih Field, Limau Field, Pendopo Field, Adera Field, Ramba Field, dan Ogan Komering Raja Tempirai.

General Manager PT Pertamina Hulu Rokan Zona 4, Djujuwanto, menyatakan bahwa penyaluran hewan kurban ini merupakan agenda rutin yang dilakukan PHR Zona 4 dalam rangka menjalankan syariat agama dan juga sebagai wujud penerapan tanggung jawab sosial dan lingkungan. 

"Hewan kurban yang disalurkan oleh PT Pertamina Hulu Rokan Zona 4 kepada masyarakat sekitar area operasi menjadi agenda rutin perusahaan untuk saling berbagi dan menyelaraskan kemuliaan Hari Raya Idul Adha," ungkap Djujuwanto.

BACA JUGA:Masyarakat Minta Pemkab Bangun Jalan Alternatif Desa

BACA JUGA:Tahun Ini OKU Siapkan 900 Formasi, Ada Kuota CASN Umum

Lebih lanjut, Djujuwanto mengajak seluruh pekerja dan mitra kerja untuk mengingat kembali pengorbanan besar Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS serta meneladani nilai-nilai kebaikan kepada sesama. 

“Jika kita mencoba mengingat kembali keteladanan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS, hal ini bisa menginspirasi kita semua untuk menjadi pribadi yang lebih baik, pribadi yang menjalankan syariat agama dengan sebaik-baiknya. Marilah kita saling berbagi kebaikan bersama, jika kita mampu, bantu mereka yang membutuhkan, memberikan perhatian kepada yang terpinggirkan, serta memberikan dukungan kepada mereka yang lemah,” tukasnya.

Pemotongan serentak hewan kurban oleh PHR Zona 4 dilaksanakan di berbagai lokasi, salah satunya di halaman kantor Bazma Komperta Prabumulih. Sebanyak 59 ekor sapi dan 3 ekor kambing dipotong dan disalurkan kepada masyarakat di lingkungan Komperta Prabumulih, WKP Prabumulih Field, dan Limau Field. 

Hewan kurban ini disalurkan ke desa-desa di Kota Prabumulih, Kabupaten Ogan Ilir, dan Kabupaten Muara, yang termasuk dalam wilayah operasi PHR Zona 4.

BACA JUGA:Muhammadiyah Sembelih 55 Hewan Kurban

BACA JUGA:Pemkab OKU Beri Santunan Untuk Anggota KPPS Meninggal Dunia

Djujuwanto juga mengucapkan terima kasi kepada seluruh pihak yang telah membantu menyukseskan kegiatan Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan semangat kebersamaan untuk melaksanakan penyembelihan, pemotongan, hingga penyaluran hewan kurban. 

"Kami sangat menghargai  semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini, mulai dari persiapan hingga distribusi hewan kurban kepada masyarakat yang membutuhkan," pungkasnya. (abu)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan