Begini Kronologis Lakalantas yang Menyebabkan AKP Sudarno Meninggal

TKP lakalantas yang menyebabkan AKP Sudarno meninggal.--

LUBUKLINGGAU, KORANPALPOS.COM - Mantan Kapolsek Lubuklinggau Utara AKP (Purn) Sudarno, yang juga mantan Kabag Log Polres Muratara meninggal setelah 5 jam dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Siti Aisyah Kota Lubuklinggau, pasca kecelakaan yang dialaminya. 

Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha, melalui Kasat Lantas AKP Agus Gunawan, didampingi Kanit Laka Ipda Teddy, menjelaskan kronologis kecelakaan yang melibatkan dua kendaraan roda dua yakni antara sepeda motor Honda Scoopy BG 3709 HAF yang dikendarai oleh Sudarno dan  motor Honda Beat BG 4157 GL yang dikendarai oleh M Rifki Nanda Arizami.

Insiden kecelakaan itu terjadi pada Selasa 4 Mei 2024, sekitar pukul 20.15 WIB, di Jalan HM Soeharto RT 07 Kelurahan Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, Kota Lubuklinggau.

Berawal ketika kendaraan motor Scoopy melaju dari arah Simpang Periuk menuju arah Lubuk Kupang, sedangkan motor Beat dari arah yang sama (Simpang Periuk) menuju ke arah Muara Beliti (satu arah), tiba di lokasi motor Scoopy yang dikemudikan oleh Sudarno melebar ke arah kanan. Kemudian dari belakang motor Honda beat hendak mendahului motor Scoopy.

BACA JUGA:Kepala BNNK OKI Kecelakaan di Jalan Tol Kayuagung-Palembang : Begini Kondisinya !

BACA JUGA:Angkat Bicara, Kades Teluk Kecapi Gandeng Istri Sah dan Istri Sirih, Tunjukkan Surat Nikah

Saat hendak menyalip (mendahului) motor Beat menyerempet bagian belakang sebelah kanan motor Scoopy yang dikendarai Sudarno. Kemudian kedua pengendara motor tersebut sama-sama terjatuh dari sepeda motor masing-masing. 

 Sudarno yang mengendarai motor Scoopy terguling ke kiri jalan sedangkan Rifki pengendara Honda Beat terguling ke kanan jalan. Akibatnya kecelakaan itu Sudarno mengalami bengkak di bagian kepala belakang dan tidak sadarkan diri sehingga dibawa ke RSUD Siti Aisyah Kota Lubuklinggau  dan sempat menjalani perawatan sekitar 5 jam sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya di RSU Siti Aisyah.

Sedangkan  Rifki pengendara Honda Beat  hanya mengalami luka lecet di pergelangan kaki kanan dan kiri namun tidak sampai dirawat.

 "Untuk saat ini dua kendaraan bermotor yang terlibat kecelakaan sudah diamankan ke Unit Laka Polres Lubuklinggau, kasusnya sendiri masih dalam penyelidikan," katanya.

BACA JUGA:KPK Tetapkan Lebih dari 10 Orang dan Dua Korporasi sebagai Tersangka dalam Kasus DJKA

BACA JUGA:Kabar Duka Datang dari Polres Muratara dan Polres Lubuklinggau

Seperti diberitakan palpos sebelumnya, Kabar duka datang dari keluarga besar Polres Lubuklinggau dan Polres Muratara. 

AKP (Pur) Sudarno, mantan Kabag Log Polres Muratara, yang juga pernah pernah bertugas di Sat Reskrim Polres Lubuklinggau dan Kapolsek Lubuklinggau Utara, dikabarkan tutup usia karena  kecelakaan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan