Vivo Y28 Resmi Meluncur dengan Banderol Rp2,3 Juta : Andalkan Baterai 6.000 mAh !

--

BISNIS, KORANPALPOS.COM - Vivo Indonesia kembali memperkenalkan inovasi terbarunya dalam bentuk ponsel pintar Vivo Y28 yang dipasarkan dengan harga terjangkau mulai dari Rp2,3 juta.

Vivo Y28 hadir dengan keunggulan utama yaitu baterai besar berkapasitas 6.000 mAh, menjadikannya pilihan menarik bagi pengguna yang mencari ponsel dengan daya tahan baterai yang luar biasa.

Vivo Y28 tersedia dalam dua pilihan warna, Oranye Senja dan Hijau Zamrud, yang memancarkan kesan elegan dan modern.

BACA JUGA:Oppo Menggebrak dengan Meluncurkan A60 : Ponsel Standar Militer dengan Spek Bukan Kaleng Kaleng !

BACA JUGA:Infinix Resmi Luncurkan GTBook dan GT Verse : Laptop Gaming dengan Performa Kencang !

Desain 2,5D metallic frame memberikan kesan premium pada ponsel ini, menjadikannya terlihat lebih mahal dari harganya yang sebenarnya.

"Vivo Y28 tidak hanya menawarkan desain premium terbaik, tetapi juga mementingkan performa yang mampu mendukung pengguna melakukan aktivitas apapun yang digemari. Vivo Y28 menghadirkan desain tipis 7.99mm dengan baterai berkapasitas paling besar di Vivo yaitu 6.000mAh," ujar Product Manager Vivo, Gilang Pamenan, dalam keterangannya pada Minggu (26/5).

Dari sisi layar, Vivo Y28 dilengkapi dengan layar berukuran 6,5 inci yang memiliki refresh rate 90Hz dan kecerahan puncak 1000 nits.

BACA JUGA: Huawei Watch Fit 3 Meluncur Mulai Rp1.9 Jutaan: Keseimbangan Gaya dan Fungsi dalam Jam Tangan Pintar !

BACA JUGA:Infinix GT 20Pro 5G Dijual Perdana Rp 4 Jutaan : Ponsel Gaming Baru dengan Spesifikasi Bertenaga !

Teknologi Sunlight Screen memungkinkan pengguna untuk tetap nyaman menggunakan ponsel di bawah terik sinar matahari, menjadikan pengalaman visual semakin optimal.

Sistem operasi yang digunakan adalah FunTouch 14, berbasis Android 14, yang menawarkan antarmuka yang mudah digunakan serta berbagai fitur terbaru dari Android.

Salah satu daya tarik utama Vivo Y28 adalah baterainya yang berkapasitas besar, yaitu 6.000 mAh.

BACA JUGA:iQOO Z9 dan iQOO Z9x Resmi Meluncur : Ponsel Mid-Range dengan Performa Tinggi, Apa Bedanya ?

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan