Hani S Rustam Ajak Pemuda Memiliki Visi Misi Masa Depan pada Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-95

Apel akbar HSP ke-95 Kabupaten Banyuasin yang dipimpin langsung PJ Bupati Hani Syopiar Rustam -Foto : Sony Banboy-

BACA JUGA:20.000 Siswa Ikuti Gerakan Nasional Aksi Bergizi

Hani S Rustam menegaskan pentingnya pemuda memiliki visi, misi, dan peran strategis untuk masa depan yang lebih baik.

Ia mengajak semua pihak, termasuk kementerian, lembaga pemerintah, pemerintah daerah, organisasi kepemudaan, komunitas, dan elemen-elemen lain, untuk bersatu dalam semangat gotong royong lintas sektor.

Melalui kerja sama lintas generasi dan sektor, pembangunan Indonesia diharapkan dapat berjalan lebih cepat dan efisien.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda menjadi momentum untuk menggelorakan semangat kebangsaan, meningkatkan kesadaran akan pentingnya kerja sama, dan memotivasi pemuda Indonesia untuk turut serta dalam mewujudkan masa depan yang lebih gemilang. ***  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan