New Fortuner 2.8 GR Sport 4x4 Resmi Meluncur : SUV Tangguh, Aman, dan Nyaman di Segala Medan !

Toyota kembali membuktikan komitmennya dalam menghadirkan kendaraan yang tidak hanya tangguh, tetapi juga nyaman dan berteknologi tinggi-Foto : Dokumen Palpos-
Fortuner kini tidak hanya menunjukkan identitas sebagai SUV petualang, tetapi juga merepresentasikan gaya hidup urban yang modern.
Meski berukuran besar, Fortuner tetap terasa lincah saat digunakan di jalanan perkotaan.
Pada kesempatan menguji kendaraan ini mengungkapkan bahwa manuver saat menyusuri jalanan padat Jakarta tetap terasa mulus.
BACA JUGA:Isuzu Traga Tampil Lebih Gagah dengan Warna Black Premium, Mesin Tetap Tangguh dan Andal
BACA JUGA:Mitsubishi Destinator 2025 Jadi Andalan Baru di Segmen SUV, Ini Spesifikasi Lengkapnya!
Radius putar yang tidak terlalu besar dan pengendalian yang baik membuat mobil ini nyaman diajak bermanuver meskipun di jalan sempit atau saat ingin menyalip kendaraan lain.
Suspensi empuk, kabin kedap suara, dan kursi ergonomis menjadikan pengalaman berkendara harian bersama Fortuner tetap menyenangkan, baik bagi pengemudi maupun penumpang.
Setelah menguji di dalam kota, pengujian berlanjut ke Pancawati, Bogor—area yang memiliki medan menanjak, berbatu, dan penuh tantangan.
Fortuner 2.8 GR Sport 4x4 tetap menunjukkan performa terbaiknya.
Mesin diesel 1GD-FTV 2.755 cc VNT Intercooler yang menghasilkan tenaga sebesar 203,9 PS dan torsi 50,9 Kgm tidak membuat kendaraan ini kesulitan meski membawa 5 orang dewasa dan 1 anak kecil.
Setiap tanjakan dan tikungan tajam di sepanjang rute mampu dilalui dengan percaya diri. Sistem penggerak 4x4 yang responsif dan presisi memberikan traksi optimal, terutama ketika jalan licin atau berbatu.
Salah satu daya tarik utama dari model ini adalah penyematan teknologi keselamatan aktif Toyota Safety Sense (TSS).
Paket fitur ini mencakup:
Pre-Collision System (PCS): membantu menghindari atau mengurangi tabrakan depan.