Barantin Jalin Kerjasama dengan Unsri

Penandatangan MoU dan perjanjian kerja sama (PKS) antara Kepala Barantin Sahat M Panggabean dengan Rektor Unsri Prof Taufiq Marwa di Kampus Unsri Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, Selasa (25-3-2025). Foto: ANTARA/Yudi Abdullah--
Sementara Rektor Unsri Prof Taufiq Marwa menyambut baik dan merasa terhormat diajak kerja sama oleh Badan Karantina Indonesia.
"Unsri siap memberikan kontribusi untuk meningkatkan kemampuan teknis dan ilmiah petugas Barantin. Kami memiliki pakar di bidang hama penyakit tanaman, hewan dan tumbuhan," katanya menjelaskan.
Para pakar tersebut bisa memberikan kemampuannya untuk mendukung pengawasan hama penyakit masuk dari luar negeri dan pengawasan dari dalam negeri ke luar.
BACA JUGA:PTPN I Terapkan Praktik Bisnis Ramah Lingkungan dan Berkelanjutan
Melalui upaya tersebut diharapkan tindakan pengawasan dan pencegahan yang dilakukan oleh petugas Badan Karantina Indonesia dapat lebih diakui dan setara dengan negara maju, kata Rektor Unsri Taufiq.(ant)