Herman Deru dan Ketua TP PKK Sumsel Silaturahmi, Berbuka Puasa Bersama Masyarakat Banyuasin

Herman Deru dan Ketua TP PKK Sumsel Silaturahmi, Berbuka Puasa Bersama Masyarakat Banyuasin. Fhoto: Istimewa--

KORANPALPOS.COM- Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H. Herman Deru, didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sumsel, Hj. Febrita Lustia HD, menggelar Silaturahmi dan Safari Ramadhan 1446 H bersama Bupati Banyuasin, Forkopimda, serta masyarakat.

Acara ini berlangsung di kediaman pribadi Bupati Banyuasin, Kamis (13/3/2024) sore.Dalam kesempatan tersebut, Herman Deru menegaskan bahwa bulan suci Ramadan adalah momen istimewa.

"Berbuka puasa bisa di mana saja, tetapi hari ini sangat spesial karena kita bisa bersilaturahmi bersama," ujarnya.

Ia juga menilai bahwa pertemuan kali ini bukan hanya sekadar berbuka dan makan bersama, tetapi juga menjadi ajang melepas rindu di tengah kesibukan masing-masing."Dalam satu setengah tahun terakhir, saya dan Pak Askolani tetap menjaga komunikasi dengan baik," tambahnya.

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Siapkan Anggaran Rp 27, 46 Miliar untuk THR : Ini Jadwal Pembagiannya !

BACA JUGA:Serukan Bersama Tuntas Kemiskinan : Toha Ajak Seluruh ASN Bersih dari Korupsi !

Sambutan Hangat Bupati Banyuasin, Bupati Banyuasin, Askolani, menyambut kehadiran Gubernur Herman Deru dengan penuh antusias.

"Pak Gubernur luar biasa, di periode kedua ini beliau tetap hadir untuk kami. Pak Herman Deru memang kesayangan masyarakat Banyuasin," ucapnya.

Ia juga menyampaikan bahwa saat ini Kabupaten Banyuasin tengah menghadapi tantangan musim penghujan, yang menyebabkan beberapa daerah rawan banjir, termasuk di Talang Kelapa.

"Ada 1.700 rumah terdampak banjir, sehingga kami segera mengambil tindakan untuk memberikan bantuan dan antisipasi," jelas Askolani.

BACA JUGA:Teddy Serahkan RTG RISHA Ke Masyarakat : Minta Pembangunan Dipercepat

BACA JUGA:Berikan Perlindungan Perempuan dan Anak : Lapas Muara Enim dan Dinas PPPA Teken Kerjasama

Selain itu, ia berharap Gubernur Herman Deru terus memberikan dukungan, terutama dalam pembangunan infrastruktur di Banyuasin.

"Ada dua jembatan yang sangat diharapkan masyarakat, yaitu Jembatan Tanah Kering Pulau Rimau dan Jembatan Rantau Bayur," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan