Jadi Solusi Atasi Kemacetan di Palembang

Feeder pengumpan Lintas Raya Terpadu (LRT) di salah satu titik mangkal di Kota Palembang. -Foto : Koer Palpos -
KORAN PALPOS. COM - Seiring meningkatnya minat masyarakat dalam menggunakan transportasi massal, warga Kota Palembang berharap agar layanan feeder atau pengumpan Lintas Raya Terpadu (LRT) dapat diperbanyak koridornya.
Keberadaan feeder yang mulai menjadi pilihan utama masyarakat dinilai sangat membantu mobilitas sehari-hari, terutama bagi mereka yang tinggal jauh dari stasiun LRT.
Sejak diperkenalkan, layanan feeder LRT telah menarik perhatian masyarakat Palembang.
Banyak warga merasa terbantu dengan adanya angkutan pengumpan ini karena mempermudah akses menuju stasiun LRT tanpa harus menggunakan kendaraan pribadi.
BACA JUGA:Aktivitas Warga Palembang Kembali Normal Pascabanjir
BACA JUGA:PLN Turunkan 69 Ribu Personel Special Force
Arif, warga Alang-alang Lebar menyatakan, bahwa keberadaan feeder sangat memudahkan perjalanannya ke tempat kerja.
"Dulu saya harus naik ojek atau kendaraan pribadi untuk ke stasiun LRT, tapi sekarang dengan feeder, saya bisa lebih hemat dan nyaman," ujarnya, Senin (10/3).
Senada dengan itu, Eni, seorang pegawai swasta asal Sukarami mengungkapkan, harapannya agar jumlah koridor feeder ditambah agar bisa menjangkau lebih banyak wilayah.
"Di daerah saya belum ada feeder langsung ke LRT, jadi saya masih harus naik angkot lain dulu. Kalau ada penambahan rute, pasti akan lebih banyak orang yang beralih ke transportasi umum," katanya.
BACA JUGA:Ajak Masyarakat Sedekah Melalui BSB Mobile
BACA JUGA:Pemkot Palembang Keruk Semua Drainase Air untuk Cegah Banjir
Saat ini, LRT Palembang melayani ribuan penumpang setiap harinya, dengan harapan bisa mencapai target 20.000 penumpang per hari.
Peningkatan ini tidak lepas dari peran feeder yang semakin diminati masyarakat.