Polisi Musi Rawas Kejar Pelaku Penembakan Warga Sumber Harta

Korban penembakan OTD di Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, Minggu , 7 Januari 2024-Foto : Antara-

Selanjutnya korban dibawa ke rumah sakit Siti Aisyah Kota Lubuk linggau, untuk mendapat perawatan dimana kondisi korban dalam keadaan sadar.

"Mengenai motif kedua pelaku saat ini masih didalami dan masih dilakukan pengejaran," jelasnya.

BACA JUGA:Kadisdik OKU Bakal Beri Sanksi Tegas Ke Guru

BACA JUGA:Tingkatkan Imtak, Rutan Prabumulih Gelar ‘NGOPI BERTAMU’

Selain itu, hasil dari keterangan saksi berinisial, AG, pada saat kejadian saksi mendengar suara tembakan sebanyak 2 kali, setelah keluar rumah saksi melihat korban tertembak dan berteriak minta tolong.

Sementara dua orang pelaku melarikan diri mengendarai sepeda warna hitam ke arah Simpang Puskesmas Sumber Harta ke arah Tugumulyo.

Lalu warga bersama keluarga korban membawa Korban ke Rumah Sakit Siti Aisyah.

Sedangkan, hasil dari keterangan saksi berinisial, AJ, bahwa ada dua rumah warga di, Kelurahan Sumber Harta, sekitar Pukul 04.00 WIB, telah mengalami pencurian antara lain rumah, Solikin, kerugian satu buah HP dan satu buah tabung gas, lalu rumah Indra Carles gembok roling door rusak dan roling door sudah terbuka.

Kemudian, keterangan dari saksi berinisial, SO, ketika akan pergi ke sawah berpapasan dengan dua orang laki-laki mengendarai sepeda motor melaju dari arah rumah Solikin dan Indra Carles ke arah sumber harta atau TKP penembakan korban.

"Pastinya, kami menghimbau kepada seluruh warga khususnya di Kabupaten Musi Rawas, untuk lebih berhati-hati dan selalu waspada, apabila ada hal-hal yang gangguan kamtibmas, kiranya segera untuk melaporkan kepada anggota Polres Musi Rawas, sehingga bisa dilakukan tindakan," tuturnya. ***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan