Big Match Panas di Suwon: Red Sparks Tantang Juara Bertahan Hillstate
Big Match Panas di Suwon: Red Sparks Tantang Juara Bertahan Hillstate. Fhoto: Tangkapan Layar Facebook Volleyball Info--
Megawati & Bukilic mesin poin Red Sparks, lini serang Red Sparks kembali menjadi sorotan, terutama duet maut Megawati Hangestri Pertiwi dan Vanja Bukilic.
Pada pertandingan sebelumnya melawan Hi Pass, kedua bintang Sparks tampil menggila dengan mencetak masing-masing 19 dan 18 poin.
BACA JUGA:Onana Blunder Lagi, Brighton Perkasa Bungkam MU 1-3
BACA JUGA:Manchester City Bantai Ipswich Town 6-0, Kembali ke Empat Besar
Kombinasi serangan mereka terbukti menjadi ancaman nyata bagi pertahanan lawan, termasuk Hillstate yang sebelumnya sempat kewalahan menghadapi Sparks di ronde ketiga.
Megawati, bintang Indonesia yang terus mencuri perhatian di Liga Korea Selatan, menjadi kunci dalam menjaga performa stabil tim.
"Kami fokus pada setiap set dan bermain dengan kepala dingin. Hillstate adalah tim kuat, tapi kami yakin dengan kekuatan tim ini," ungkap Megawati dalam konferensi pers jelang laga.
Hillstate jangan remehkan juara bertahan, meski Sparks datang dengan momentum luar biasa, Hillstate bukanlah lawan yang mudah ditaklukkan.
BACA JUGA:Setelah Persib dan Persebaya Keok, Apakah Persija Jadi Korban Berikutnya?
BACA JUGA:Gol Perdana Verdonk di Eredivisie 2024/2025, Panggung Gofferstadion Bergetar!
Sebagai juara bertahan, Hillstate memiliki pengalaman dan kualitas yang membuat mereka tetap menjadi kandidat kuat juara musim ini.
Didukung pemain-pemain bintang, mereka akan memanfaatkan status tuan rumah untuk mengamankan poin penuh dan menjaga jarak dari para pesaing di klasemen.
Pelatih Hillstate, Kang Ji-Hyun, menyebutkan bahwa timnya sudah mempersiapkan strategi untuk meredam agresivitas Sparks.
"Kami tahu Sparks sedang dalam performa terbaik, tetapi kami percaya pada kekuatan kolektif tim ini. Kuncinya adalah bertahan solid dan memanfaatkan peluang dengan efektif," ujarnya.
BACA JUGA:Formasi Ganas Kluivert: Indonesia Siap Jegal Australia di Kandang Sendiri!