Asal Usul dan Legenda Ikan Toman : Predator Air Tawar yang Banyak Diburu Pemancing Mania !
Ikan Toman yang banyak ditemui di Sumatera Selatan merupakan ikan predator favorit para pemancing mania-Foto : Dokumen Palpos-
KORANPALPOS.COM - Ikan toman atau Channa micropeltes, adalah salah satu spesies predator air tawar yang unik dan populer di Indonesia.
Selain dikenal dengan kemampuan bertahan hidupnya yang luar biasa, ikan ini memiliki corak dan bentuk kepala yang menyerupai ular sanca, sehingga di dunia internasional dijuluki sebagai red snakehead.
Karakteristik fisik dan perilakunya membuat ikan toman menjadi sorotan, baik di kalangan ilmuwan perikanan maupun para pemancing yang mengincar sensasi ketika menangkapnya.
BACA JUGA:Asal Usul Nama Ikan Tapah : 'Monster' Sungai Musi yang Diburu Pemancing di Sumatera Selatan !
BACA JUGA:6 Kabupaten Surga Mancing di Sumatera Selatan : Nomor 5 Masih Banyak Ikan Tapa dan Juaro !
Masyarakat Sumatera Selatan, terutama di sekitar Bukit Toman di hulu Sungai Musi, memiliki legenda yang dipercaya sebagai asal-usul ikan toman.
Dikisahkan, ada seorang pemuda tampan bernama Si Toman yang kehilangan kekasihnya akibat banjir bandang.
Si Toman pun berusaha menyelamatkannya dengan terjun ke dalam arus deras sungai, tetapi malang, ia gagal.
Kekasihnya terbawa arus hingga ke laut dan kemudian dipercaya menjelma menjadi ikan duyung.
Sementara Si Toman berubah menjadi ikan toman yang hidup di air tawar, tidak berani mengejar hingga ke laut karena tak tahan dengan air asin.
Sejak saat itu, keduanya dipercaya tak pernah bersua di alam bebas.
BACA JUGA:10 Provinsi Kaya Raya di Indonesia Tahun 2024 : Sumatera Selatan Kaya Migas tapi tidak Termasuk !