KPU Banyuasin Gelar Deklarasi Kampanye Damai untuk Pilkada 2024

Deklarasi damai pilkada Banyuasin 2024 yang digelar KPU Banyuasin-Foto : Dokumen Palpos-

Kesadaran masyarakat untuk tidak terprovokasi oleh isu-isu negatif, seperti hoaks atau politisasi SARA, diharapkan dapat membantu menciptakan suasana pemilu yang lebih sehat dan damai.

Muhammad Farid juga mengajak seluruh masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam proses pemilihan, menghormati pilihan masing-masing, dan bekerja sama menjaga kedamaian.

"Deklarasi ini bukan sekadar simbolis, tetapi menjadi tekad kita bersama untuk menjadikan Pilkada Banyuasin 2024 sebagai momentum yang damai, berkualitas, dan berintegritas," pungkasnya.

Dengan demikian, deklarasi Kampanye Damai ini diharapkan dapat menjadi landasan awal dalam memastikan bahwa Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin 2024 berjalan dengan lancar, adil, dan tanpa gangguan yang berarti, serta menjadi inspirasi bagi daerah-daerah lainnya di Indonesia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan