City Ikutan Buru 'The Next Lionel Messi'

Claudio Echeverri, pemain timnas Argentina U-17. --

INGGRIS - Manchester City tengah berusaha keras untuk menyingkirkan persaingan dari raksasa Eropa Real Madrid dan Paris Saint-Germain (PSG) guna mendapatkan tanda tangan pemain muda berbakat, Claudio Echeverri. 

Pemain timnas Argentina U-17 yang dijuluki sebagai 'The Next Lionel Messi' ini menarik perhatian setelah tampil apik dalam Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia beberapa waktu lalu.

Dilansir dari laman Daily Mirror, Manchester City yakin memiliki keunggulan dalam perburuan Echeverri berkat hubungan baik dengan klub asal pemain, River Plate. 

BACA JUGA:Bellingham Raih Golden Boy Award 2023

Kedua klub dikabarkan memiliki hubungan yang sangat baik setelah Manchester City berhasil mengakuisisi Julian Alvarez pada Januari 2022 dengan kesepakatan senilai 14 juta poundsterling. 

Alvarez, meskipun dipinjamkan ke Buenos Aires hingga musim panas, memberikan pengaruh kuat dan membantu Argentina memenangkan Piala Dunia FIFA 2022.

Claudio Echeverri, yang baru berusia 17 tahun, telah dijuluki sebagai 'The Next Lionel Messi' berkat bakatnya yang tak terbantahkan. 

BACA JUGA:Ruberto Sabet Sepatu Emas Piala Dunia U-17

Penampilannya yang gemilang di Piala Dunia U-17 menarik perhatian banyak klub top Eropa.

Echeverri, yang sudah menandatangani kontrak profesional dengan River Plate pada usia 16 tahun, menjadi bagian dari tim yang menjuarai Divisi Primera Argentina tahun lalu.

Pemain sensasional remaja ini telah membuat empat penampilan untuk River Plate, memberikan satu assist dalam prosesnya. 

BACA JUGA:Lyon Angkat Sage Sebagai Pelatih Baru

Echeverri juga tampil sebanyak 18 kali untuk tim Argentina U-17, membawa negaranya mencapai posisi keempat di Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Meskipun kabarnya Echeverri memiliki klausul pelepasan sekitar 21 juta pounds, nilai tersebut diperkirakan akan meningkat menjadi 25 juta pounds dalam 10 hari menjelang akhir jendela transfer Januari 2024. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan