Pj Walikota Prabumulih Wujudkan Janji Pasok Air Bersih ke Rutan Prabumulih

Pj wako prabumulih didampingi forkopimda saat meresmikan jaringan air bersih Perumda Tirta Prabujaya di Rutan Prabumulih-Foto : Prabu Agustian-

PRABUMULIH, KORANPALPOS.COM - Janji Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, untuk menjamin pasokan air bersih bagi Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Prabumulih ternyata bukan hanya isapan jempol belaka.

Setelah sekian lama menanti, ratusan warga binaan di Rutan tersebut kini dapat menikmati air bersih yang disalurkan melalui jaringan pipa Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Prabujaya.

Penjabat Walikota H Elman ST MM telah membuktikan komitmennya dengan memastikan pembangunan jaringan pipa air bersih dari PDAM Tirta Prabujaya ke Rutan Prabumulih dapat selesai dalam waktu yang singkat.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Perumda Tirta Prabujaya, Fajar Chriswarry Ardana ST, yang menyebutkan bahwa pemasangan jaringan pipa tersebut berhasil diselesaikan hanya dalam waktu lima hari.

BACA JUGA:Pisah Sambut Pj Bupati OKU Berlangsung Penuh Rasa Kekeluargaan

BACA JUGA:Dirut RSUD Baturaja Terima Kenaikan Pangkat Luar Biasa Dari Presiden RI

"Petunjuk dari Pj Walikota telah kami tindak lanjuti, dan alhamdulillah kini ratusan warga binaan di Rutan Kelas II B Prabumulih sudah dapat menikmati air bersih," ujar Fajar.

Ia menambahkan bahwa percepatan pembangunan ini dilakukan untuk segera mengatasi permasalahan air bersih yang selama ini menjadi keluhan utama di Rutan Prabumulih terutama pada musim kemarau.

Dikatakannya, pemasangan jaringan pipa air bersih yang cepat dan efisien ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi sekitar 520 warga binaan di Rutan Kelas IIB Prabumulih.

Air bersih ini akan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari seperti memasak, mandi, dan mencuci.

BACA JUGA:Baznas Serahkan Bantuan Rp120 Juta untuk Pemulangan Jenazah TKI Asal Gelumbang

BACA JUGA:Progam Pemutihan Disambut Antusias Masyarakat, Samsat OKI Mulai Diserbu Wajib Pajak 

"Semoga air bersih ini dapat digunakan untuk kebutuhan sehari-hari seperti memasak, mandi, dan mencuci. Selama ini, meskipun ada sumur bor, kualitas airnya kurang baik karena berwarna kecoklatan," tutup Fajar.

Diberitakan sebelumnya, permasalahan air bersih ini sebelumnya sempat menjadi sorotan setelah audiensi yang dilakukan oleh Kepala Rutan Prabumulih dan jajarannya kepada Penjabat Walikota Prabumulih pada awal Juli 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan