Jerman U-17 Selangkah Lagi Ukir Sejarah

Pemain Timnas Argentina Gustavo Albarracin (depan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Jerman Winners Osawe di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023) sore WIB. Foto: ANTARA/Akbar Nugroho Gumay--

SOLO - Timnas Jerman melaju ke final Piala Dunia U-17 2023 setelah menyingkirkan Argentina secara dramatis melalui drama adu penalti dengan skor 4-2 usai bermain imbang 3-3 pada waktu normal di semifinal di Stadion Manahan, Solo, Selasa (28/11/2023).

Atas hasil ini, Jerman tinggal selangkah lagi untuk menorehkan sejarah sebagai tim pertama yang mampu menjuarai Euro U-17 dan Piala Dunia U-17 di tahun yang sama. 

Pada laga tersebut, kedua tim saling jual beli serangan dan memamerkan tensi tinggi sejak menit awal.

BACA JUGA:Jojo Ingin Maksimalkan Peluang di WTF 2023

Jerman justru mampu membuka skor terlebih dahulu melalui serangan cepat pada menit ke-8 saat penetrasi Paris Brunner mampu memperdaya kiper Argentina Jeremias Florentin dengan tendangan keras kaki kirinya.

Skor 1-0 untuk Die Mannschaft.

Tertinggal satu gol, tim asuhan Diego Placente itu terus melancarkan serangan ke gawang Jerman.

Baru pada menit ke-35, Argentina mampu menyamakan kedudukan setelah beberapa kali gagal mengonversikan peluang. 

BACA JUGA:Gregoria Fokus Pemulihan Cedera

Agustin Ruberto yang menjadi ujung tombak La Albiceleste mencatatkan namanya ke papan skor setelah menerima umpan Dylan Gorosito yang mencuri bola dari Brunner.

Skor berubah menjadi 1-1.

Di sisa 45 menit pertama, Argentina yang menguasai jalannya laga sejak awal dengan 69 persen penguasaan bola, menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1 setelah Ruberto membuat brace.

BACA JUGA:Mali Optimis Kalahkan Prancis!

Berawal dari kerja sama apik di kotak penalti lawan, Ruberto mengecoh satu pemain sebelum kemudian melesatkan tendangan kaki kanan yang membuat kiper lawan tak bergerak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan